Korban Kekerasan Kapolres Nunukan Diminta Bertanggung Jawab, Dokter Eva: Kalau Dianiaya Pasrah Aja Gaes

- 26 Oktober 2021, 13:01 WIB
Dokter Eva Sri Diana Chaniago sindir keras pemanggilan korban kekerasan Kapolres Nunukan
Dokter Eva Sri Diana Chaniago sindir keras pemanggilan korban kekerasan Kapolres Nunukan /Foto: Instagram/@sridianachaniago/

SEPUTARTANGSEL.COM - Spesialis paru, Dokter Eva Sri Diana Chaniago ikut angkat suara terkait tindak kekerasan yang dilakukan Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar kepada anak buahnya, Brigpol Sony L.

Brigpol Sony L diketahui dipanggil Polda Kalimantan Utara (Kaltara) karena diduga menyebarkan video kekerasan yang dilakukan Kapolres Nunukan di grup WhatsApp. Akibat hal itu, Brigpol Sony L pun dimintai pertanggungjawaban.

Menanggapi hal ini, Dokter Eva pun berikan sindiran keras. Dia mengimbau agar para pengikutnya pasrah ketika dianiaya.

Baca Juga: Korban Kekerasan Kapolres Nunukan Minta Maaf, Luqman Hakim: Ini Negara Hukum Atau Negeri Dongeng Komik Silat?

"Kalau dianiaya pasrah aja gaeeeees..," kata Dokter Eva, dikutip SeputarTangsel.com dari akun Twitter @__Sridiana_3va pada Selasa, 26 Oktober 2021.

Menurut Dokter Eva, rakyat tidak boleh melawan, cukup diam dan pasrah.

"Rakyat ngga boleh melawan, cukup diam pasrah gaeeeees..," ujarnya.

Baca Juga: Kapolres Nunukan Lakukan Kekerasan kepada Anak Buah, Rocky Gerung Minta Polri Lakukan Hal Ini

Dia pun mengatakan, hukum dan hak asasi manusia (HAM) zaman sekarang hebat.

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x