Kapolres Nunukan Lakukan Kekerasan kepada Anak Buah, Rocky Gerung Minta Polri Lakukan Hal Ini

- 26 Oktober 2021, 12:30 WIB
Rocky Gerung komentari video kekerasan yang dilakukan Kapolres Nunukan, AKBP Syaiful Anwar
Rocky Gerung komentari video kekerasan yang dilakukan Kapolres Nunukan, AKBP Syaiful Anwar /Foto: facebook/ The Real R/

SEPUTARTANGSEL.COM - Viral video Kapolres Nunukan, Kalimantan Timur lakukan kekerasan kepada anak buah di media sosial (medsos).

Dalam video itu, Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar terlihat memukul dan menendang anak buahnya yang diketahui bernama Bonny L.

Tindakan kekerasan yang dilakukan Kapolres Nunukan kepada anak buahnya itu terjadi saat penyelenggaraan acara 'Baksos AKABRI 1999 Peduli' pada Kamis, 21 Oktober 2021 lalu.

Baca Juga: Viral Video Kapolres Nunukan Hajar Anak Buah, Rocky Gerung: Keinginan Komandan untuk Memamerkan Kekuasaannya

Menanggapi viralnya video tindakan kekerasan Kapolres Nunukan, Pengamat politik Rocky Gerung pun ikut berkomentar.

Rocky Gerung mengimbau, Polri harus mengevaluasi kondisi psikis anggotanya secara periodik.

Pasalnya menurut Rocky Gerung, anggota kepolisian berisiko memiliki emosi yang labil karena sering berhadapan dengan keresahan sosial yang ada di masyarakat.

Baca Juga: Kapolres Nunukan Lakukan Kekerasan, Korban yang Juga Anak Buah Justru yang Minta Maaf, Netizen: Menyedihkan

"Polisi setiap hari bergaul dengan keresahan sosial, maka emosinya pasti meledak-ledak, apalagi situasi ekonomi yang buruk. Jadi harus ada sistem psikologi yang terus memantau aktivitas dari kepolisian di lapangan," kata Rocky Gerung, dikutip SeputarTangsel.com dari kanal YouTube Rocky Gerung Official pada Selasa, 26 Oktober 2021.

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x