Formula E Jakarta Akan Digelar 4 Juni 2022, Anies Baswedan: Lampu Hijau! Jakarta Jadi Tuan Rumah

- 16 Oktober 2021, 13:35 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan  umumkan DKI Jakarta resmi ditetapkan menjadi tuan rumah balap mobil listrik Formula E pada tanggal 4 Juni 2022 melalui keputusan FIA Motor Sport Council di Paris pada Jumat, 15 Oktober 2021.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan umumkan DKI Jakarta resmi ditetapkan menjadi tuan rumah balap mobil listrik Formula E pada tanggal 4 Juni 2022 melalui keputusan FIA Motor Sport Council di Paris pada Jumat, 15 Oktober 2021. /Foto: Instgaram/@aniesbaswedan/

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan remi mengumumkan gelaran Formula E di Jakarta pada 4 Juni 2022.

Pengumuman Anies Baswedan tersebut diunggah di akun Instagram @aniesbaswedan setelah keluarnya keputusan FIA Motor Sport Council di Paris pada Jumat, 15 Oktober 2021.

Anies juga mengunggah video Alberto Longo selaku Chief Championship Officer sekaligus Co-Founder Formula E yang mengumumkan kepastian jadwal tersebut pada Sabtu, 16 Oktober 2021.

Baca Juga: Polisi Bernama Heroin yang Pernah Viral, Muncul Lagi, Reaksi Kocak Netizen Bikin Ngakak

"Lampu Hijau! Jakarta akan menjadi tuan rumah Balap Mobil Listrik Formula E 2022!" tulis Anies Baswedan dalam caption unggahan tersebut yang dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Instagram @aniesbaswedan hari ini.

Anies Baswedan mengungkapkan bahwa Jakarta yang menjadi tuan rumah balapan mobil listrik tersebut akan sejalan dengan usaha Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang ingin beralih ke energi yang ramah lingkungan.

"Hadirnya Formula E di Jakarta sejalan dengan upaya Presiden Jokowi dalam mengurangi ketergantungan Indonesia pada energi konvensional, dan beralih pada energi ramah lingkungan," tulis Anies Baswedan.

Orang nomor satu di DKI Jakarta tersebut juga mengungkapkan bahwa peralihan dari kendaraan pribadi ke transportasi umum dan promosi mobil listrik adalah salah satu cara yang ditempuh untuk beralih ke energi yang ramah lingkungan.

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x