Polemik Mahfud MD Sebut Korupsi Bansos Covid-19 Sebagai Musibah, Gus Umar: Ga Paham Arti Musibah? Tega Ya Anda

- 3 Agustus 2021, 09:22 WIB
Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Umar Hasibuan mengomentari pernyataan Menko Polhukam Mahfud MD terkait korupsi dana bansos Covid-19 sebagai musibah
Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Umar Hasibuan mengomentari pernyataan Menko Polhukam Mahfud MD terkait korupsi dana bansos Covid-19 sebagai musibah /Foto: Instagram / @umar_hasibuan70 / @mohmahfudmd/

"Musibah itu seperti orang wafat, kecelakaan. Yang namanya korupsi itu dilakukan secara sengaja dan sadar fud," sindir Gus Umar.

Gus Umar menyayangkan atas sikap pejabat di Tanah Air yang bisa membuat immun tubuh menurun.

Baca Juga: Moeldoko Geram Tuduhan ICW Soal Ivermectin, Gus Umar: Ente Serobot Partai Orang Apa Punya Kehormatan?

"Oh Tuhan. Benar-benar ya pejabat sekarang bikin immun turun," tambahnya.

Selanjutnya, dirinya pun menyentil pernyataan Mahfud MD dengan membagikan kisah seorang bocah berusia 15 tahun yang berdagang gorengan demi membiayai hidup dalam suatu artikel.

"Nih Mahfud betapa susahnya hidup zaman sekarang. Masih tega ya anda bilang korupsi Bansos musibah," sindir Gus Umar.

Baca Juga: Sumbangan Rp2 T Akidi Tio, Mahfud: Semoga Nyata

Sebelumnya, Mahfud MD mengatakan dirinya kerap mendapatkan kritikan
dari masyarakat terkait permasalahan penanganan Covid-19 terkait penyaluran bansos yang telah dikorupsi oleh oknum-oknum tak bertanggungjawab.

Hal ini disampaikan oleh Mahfud MD saat digelarnya acara silaturahmi dengan alim ulama, pengasuh pondok pesantren, pimpinan ormas lintas agama dan Forkopimda se-Jawa Tengah secara daring pada Sabtu, 31 Juli 2021.

"Ada problem yang sering saya ceritakan, problemnya itu tidak mudah misalnya selalu ada kritikan bantuan sosial dikorupsi, iyalah itu musibah. Itu musibah dan itu sudah diselesaikan secara hukum," tutur Mahfud MD.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

x