UAS Tolak Masjid Ditutup Sementara Saat PPKM Darurat, Muannas Alaidid: Hobi Bener Provokasi Pakai Isu Agama

- 6 Juli 2021, 08:41 WIB
Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Muannas Alaidid  memberikan komentar atas sikap Ustadz Abdul Somad yang menolak dengan kebijakan pemerintah soal pembatasan kegiatan di tempat ibadah
Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Muannas Alaidid memberikan komentar atas sikap Ustadz Abdul Somad yang menolak dengan kebijakan pemerintah soal pembatasan kegiatan di tempat ibadah /Foto: Twitter/ @muannas_alaidid / Instagram @ustadzabdulsomad_official/

Menurut Muannas Alaidid, tidak ada satu pun negara yang melarang warganya untuk melaksanakan ibadah.

"Semua negara tidak ada yang melarang ibadahnya tapi kerumunan," tutur Muannas Alaidid.

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad (UAS) Jadi Tersangka Penipuan Sumbangan Dana Palestina, Begini Faktanya

Kemudian, dirinya mengaku heran dengan sikap Ustadz Abdul Somad yang gemar memprovokasi dengan menggunakan isu agama.

"Hobi bener provokasi awam trus pakai isu agama," kata Muannas Alaidid.

Sementara, video ceramah yang menunjukkan Ustadz Abdul Somad yang mengkritik pedas kebijakan pemerintah terkait penutupan masjid secara sementara itu tengah viral di media sosial.

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad (UAS) Dikabarkan Terlibat Kasus Penipuan 212 Mart dan Hanguskan Rp21 Milyar, Ini Faktanya

Ustadz Abdul Somad menyindir pemerintah yang tidak mengizinkan warganya untuk beribadah ke masjid, sementara pusat perbelanjaan dibiarkan tetap beroperasi.

“Tak malu kah engkau saat nanti berjumpa dengan Allah. Di masjid hanya 5-10 menit,” kata Ustadz Abdul Somad.

Seperti yang diketahui pemerintah menerapkan kebijakan PPKM Darurat, termasuk membatasi kegiatan tempat ibadah, merupakan sebagai upaya untuk menekan angka positif Covid-19 yang semakin melonjak secara signifikan.***

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x