Jokowi Tanggapi Gelar 'The King of Lip Service' dari BEM UI Singgung Budaya Tata Krama dan Sopan Santun

- 29 Juni 2021, 18:24 WIB
Disebut The King of Lip Service, Jokowi Buka Suara
Disebut The King of Lip Service, Jokowi Buka Suara /

“Saya kira biasa saja, mungkin mereka sedang belajar mengekspresikan pendapat. Tapi yang saat ini penting, ya kita semuanya memang bersama-sama fokus untuk penanganan pandemi Covid-19,” katanya.

Yang penting saat ini adalah penanganan Covid-19. Presiden Jokowi mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama fokus untuk menangani pandemi yang masih melanda saat ini.

Jokowi menyebut bahwa kritik merupakan suatu bentuk ekspresi yang diperbolehkan.

Namun, di samping itu Presiden Jokowi juga mengingatkan tentang pentingnya tata karma yang dimiliki oleh setiap warga negara.

Baca Juga: Ramai Berita Singapura Damai dengan Covid Seperti Flu, Begini Kata WNI yang Tinggal di Singapura

“Saya kira ini bentuk ekspresi mahasiswa dan ini negara demokrasi, jadi kritik itu boleh-boleh saja dan universitas tidak perlu menghalangi mahasiswa untuk berekspresi. Tapi juga ingat, kita ini memiliki budaya tata krama, memiliki budaya kesopansantunan,” ujarnya.***

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah