Ada Kawah Misterius di Bawah Laut Diduga Tempat Terkuburnya 53 Awak KRI Nanggala 402, Begini Penjelasan TNI AL

- 19 Mei 2021, 07:40 WIB
Potret kawah misterius di lokasi tenggelamnya KRI Nanggala 402.
Potret kawah misterius di lokasi tenggelamnya KRI Nanggala 402. /Foto: Tangkapan layar / kanal Youtube TNI Angkatan Laut/

"Lokasi badan tekan (pressure hull) secara pasti belum dapat digambarkan, kami hanya memperkirakan saja, saat ini mungkin ada di kawah (crater) tersebut," kata Iwan, seperti dikutip Seputartangsel.com dari Kanal Youtube TNI Angkatan Laut pada Rabu, 19 Mei 2021.

Namun, Iwan mengungkapkan bahwa posisi badan tekan tersebut belum dapat diketahui secara pasti.

Baca Juga: Karena Masa Pandemi, Keraton Kanoman Cirebon Gelar Tradisi Halal Bihalal Terbatas

Sebab, kontur di dasar laut yang menjadi lokasi badan tekan itu berupa lumpur yang mengakibatkan beberapa bagian kapal terendam lumpur.

"Sehingga mengapa, bagian-bagian dari seil section itu ada bagian-bagian yang tertimbun oleh lumpur yang ada,” kata Iwan dalam pernyataannya.

Kendati demikian, Iwan menyebutkan jarak antar ketiga temuan bagian kapal tersebut telah diketahui.

Baca Juga: Video Paduan Suara di Masjid Istiqlal Jakarta Diprotes, Wakil Gubernur DKI Mohon Maaf

"Antara haluan dan anjungan ini kurang lebih 107 meter, haluan dengan datum 47 meter dan antara buritan dan anjungan 36 meter,” tutur Iwan.

Selanjutnya, barang-barang temuan investigasi yang berhasil diangkat oleh kapal Tan Suo 2, diantaranya antena ESM, pelindung kabel torpedo, personal life swim, hidrofon PRS, plat badan luar, C type wrench from, technical hand book, technical manual dan liferaft.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, kapal selam KRI Nanggala 402 telah dinyatakan hilang kontak dan tenggelam saat menggelar latihan penembakan torpedo di Perairan Bali pada 21 April 2021 silam.***

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini