Mengharukan, Kapal Selam Nanggala 402 Hilang Kontak, TNI AL Sampaikan Permohonan Maaf pada Seluruh Masyarakat

- 23 April 2021, 08:11 WIB
Kapal Selam Republik Indonesia (KRI) Nanggala-402 yang hilang kontak sejak Rabu, 22 April 2021.
Kapal Selam Republik Indonesia (KRI) Nanggala-402 yang hilang kontak sejak Rabu, 22 April 2021. /KALBAR TERKINI/MULYANTO ELSA/


SEPUTARTANGSEL.COM- Kapal selam TNI AL mengalami hilang kontak di seputaran perairan utara selat Bali pada 21 April 2021. 

Kapal selam kebanggaan Indonesia ini membawa 53 personel TNI AL yang sedang melakukan latihan penembakan torpedo.

Kesedihan tak hanya menyelimuti TNI AL tetapi juga seluruh masyarakat Indonesia. 

Baca Juga: Doa Bersama Prajurit TNI AL untuk KRI Nanggala 402 dan 53 Awak Kapal di Dalamnya

Presiden Jokowi menyatakan terus mengupayakan yang terbaik dalam pencarian dan penyelamatan seluruh awak KRI Nanggala 402.

"Prioritas utama kita adalah keselamatan 53 awak kapal," sebut Jokowi melalui akunnya @jokowi.

Jokowi juga mengajak masyarakat berdoa agar upaya pencarian ini dimudahkan, dan seluruh awak kapal dapat kembali dalam keadaan selamat.

Baca Juga: Zaskia Adya Mecca Unggah Masjid di Lingkungannya Bangunin Sahur: Ngga Lucu, Ga Etis, Ga Menghargai Orang Lain

Dalam unggahannya melalui twitter @_TNIAL_, pada 22 April 2021 segenap TNI Angkatan Laut juga mengungkapkan terus berusaha dan melakukan terbaik serta maksimal dalam pencarian. 

Unggahan yang mengharukan dan mendapatkan respons doa dari seluruh masyarakat. 

"Kami, seluruh jajaran TNI Angkatan Laut dengan segenap usaha dan upaya, terus melakukan yang terbaik dan maksimal dalam pencarian KRI Nanggala - 402 dan 53 personel putra terbaik bangsa. Kiranya Tuhan Yang Maha Esa meridhoi kita semua dalam keselamatan. Doakan kami. Terima Kasih Indonesia." 

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini