Jateng Raih Penghargaan Peduli Lingkungan dari KLHK, Ganjar Pranowo 'Ditampar' Isu Kendeng dan Wadas

21 Juli 2022, 11:44 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo disinggung isu Wadas dan Kendeng usai Provinsi Jateng meraih penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2021 dari KLHK. /Foto: Instagram @ganjar_pranowo/

SEPUTARTANGSEL.COM - Provinsi Jawa Tengah (Jateng) dianugerahi penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2021 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo hadir dan menerima langsung penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2021 tersebut di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta pada Rabu, 20 Juli 2022.

Ganjar Pranowo mengungkapkan dirinya hanya mewakili para aktivis lingkungan untuk menerima penghargaan tersebut.

Baca Juga: Cek Fakta: Megawati Tunduk Saat Jokowi Resmi Tunjuk Ganjar Jadi Capres 2024 di Penutupan Rakernas II PDIP?

Pasalnya, Ganjar Pranowo mengatakan penghargaan tersebut ditujukan untuk para aktivis yang bergerak menyelamatkan lingkungan yang menginisiasi sampai tahap pembuatan kebijakan.

Hal itu diungkapkan Ganjar Pranowo melalui sebuah video yang diunggah di akun Twitter @ganjarpranowo pada Rabu, 20 Juli 2022.

"Penghargaan untuk mereka pelaku atau aktivis yang bergerak menyelamatkan lingkungan terus kemudian ia menginisiasi sampai pada kemudian pembuatan kebijakan. Saya mewakili mereka untuk menerima saja," kata Ganjar.

Mantan Anggota DPR RI itu mengatakan menerima penghargaan tersebut tak berarti membuatnya bangga dan berhenti menjaga lingkungan.

Baca Juga: Abdillah Toha: Secara Tidak Langsung Ganjar Bilang Tak Ada Demokrasi di PDIP

Menurutnya, penghargaan tersebut sebagai pesan moral agar terus meningkatkan kualitas dalam merawat lingkungan.

"Bukan berarti kita bangga atau senang. Bukan berarti kita berhenti. Justru ini punya pesan moral di mana kita harus terus melakukan peningkatan kualitas dalam rangka merawat lingkungan kita," ungkapnya.

Penghargaan yang diraih oleh Provinsi Jateng itu lantas menuai kritik dari sejumlah netizen di Twitter.

Tak sedikit netizen yang menyinggung isu Kendeng dan Wadas di Jateng yang berkaitan dengan perusakan lingkungan.

Baca Juga: Sindir Pendukungnya, Cipta Panca Laksana: Ganjar Mau Daftar Lewat Teman Ganjar

"Kendeng dan Wadas mungkin hanya dianggap isapan jempol bagi penguasa," ucap akun @UyokBack.

"Sedunia juga tau kssus kendeng sama kasus wadas, serius nanya doang, @KementerianLHK" ujar akun @RudiYahya12.

"Untuk bantu naikin elektabilitas menjelang pilpres. Luar biasa emang Indonesia ini, Ingat Wadas dan kendeng sih para pemberi penghargaan itu??" sindir akun @Ghazy_Seabed.

"orang Wadas mendengar ini pasti tersenyum sinis," kata akun @hanendra_s.***

Editor: Asep Saripudin

Tags

Terkini

Terpopuler