Meski Tidak Setuju IKN Nusantara, Roy Suryo Tegaskan Calon Kepala Otorita yang Lebih Pantas

4 Februari 2022, 13:04 WIB
Pakar Telematika, Roy Suryo sebut video syur berdurasi 61 detik mirip Nagita Slavina bukan rekayasa /Twitter/@KRMTRoySuryo2/

SEPUTARTANGSEL.COM - Pakar telematika yang pernah menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) pada Kabinet Indonesia Bersatu jilid II, Roy Suryo menegaskan kembali pandangannya tentang IKN baru Nusantara dan calon Kepala Otorita.

Menurut Roy Suryo, dia tetap tidak sepaham dengan ambisi pemindahan IKN Nusantara dari DKI Jakarta Ke Kalimantan Timur.

Namun, untuk calon Kepala Otorita IKN Nusantara dia mempunyai tokoh sendiri dan itu bukan mantan napi penista agama.

Baca Juga: Joe Biden Soroti Pembangunan IKN Baru Indonesia, Hisyam Mochtar: Yang Jauh Aja Tahu

"Meski jelas-jelas saya tidak sepaham dengan ambisi pemindahan IKN, apalagi dengan hutang yang makin meroket ... ," ujar Roy Suryo sebagaimana dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @KRMTRoySuryo2, Jumat 4 Februari 2022.

"Kalau ditanya 'siapa' calon Kepala Otorita, nama-nama seperti Bambang Brojo, Ridwan Kamil, Azwar Anas, dan Tumiyana masih make sense. Tetapi jika si mantan napi penista agama, sungguh TERWELU (terlalu-red). Ambyar," Sambung Roy Suryo.

Roy Suryo sebenarnya telah menjelaskan ketidaksetujuannya jika Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, menjadi Kepala Otorita di IKN Nusantara kelak.

Baca Juga: Presiden Jokowi Temui Tokoh Adat Kalimantan Timur Serap Aspirasi dan Terima Dukungan IKN Nusantara

Netizen menambahkan daftar kesalahan Ahok selain sebagai mantan napi penista agama.

"Jadi Gubernur karena Plt, nyagub ndlosor modyar, jadi Komut Pertamina rugi dan hapus Pertalite. Kalau mau ditunjuk jadi kepala badan otorita IKN yang secara politik levelnya lebih tinggi dari gubernur sebaiknya dites (diuji) untuk mengetahui dipercaya dan diharapkan rakyat atau tidak nyagub lagi," ungkap @CaesarDCandra.

Sementara itu beberapa netizen lain menanggapi dengan singkat, mengikuti kata Roy Suryo, Terwelu.

Bahkan, ada pula yang bercanda dengan menyebutkan, truewelu atau truwelu dengan menampilkan hewan yang dimaksud. 

Baca Juga: Mardani Ali Sera Beri Pesan Soal Calon Kepala Otorita IKN Nusantara: Tidak Menimbulkan Kegaduhan Politik

Seperti diketahui, setelah disahkannya UU IKN, pemerintah kini sedang mempertimbangkan calon Kepala Otorita yang akan ditunjuk.

Tidak seperti gubernur, Kepala Otorita ini memang nantinya berperan seperti halnya menteri dalam kabinet.

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengusulkan beberapa nama calon Kepala Otorita, salah satunya adalah Ahok yang dinilai pantas dan berpengalaman.***

Editor: Dwi Novianto

Tags

Terkini

Terpopuler