4 Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Olahraga Ala dr. Zaidul Akbar, Nomor 1 Sanggup Dilakukan?

- 3 Oktober 2021, 17:22 WIB
4 Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Olahraga Ala dr. Zaidul Akbar, Nomor 1 Sanggup Dilakukan?
4 Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Olahraga Ala dr. Zaidul Akbar, Nomor 1 Sanggup Dilakukan? /Foto: Tangkap Layar YouTube dr. Zaidul Akbar/

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Memiliki berat badan ideal adalah impian semua orang. Selain membuat hidup sehat, berat badan ideal juga menambah kepercayaan diri seseorang.

Namun bagi Anda yang belum memiliki badan ideal, tentu harus berusaha kuat untuk menurunkan berat badan. Bukan hal yang mudah, bukan?

dr. Zaidul Akbar, seorang dokter yang juga praktisi pengobatan sunah Indonesia membagikan empat cara menurunkan berat badan yang bisa anda lakukan tanpa harus berolahraga.

Apakah anda salah satu orang yang ingin menurunkan berat badan namun malas berolahraga? Empat cara ini sangat cocok untuk anda terapkan.

Baca Juga: Mudah, Ini Obat Kesemutan Menurut Dokter Zaidul Akbar  

Berikut ini penjelasan dr. Zaidul Akbar mengenai empat cara menurunkan berat badan tanpa olahraga dikutip dari kanal YouTube Bisikan.com yang diunggah pada10 Maret 2020.

Dalam video tersebut, dr. Zaidul Akbar lebih dahulu mengajak jamaah mengikuti tantangan selama tujuh hari untuk menurunkan berat badan tanpa berolahraga.

"Dalam seminggu ke depan, dalam seminggu ke depan dalam 7 hari ke depan, ini yang harus anda kerjakan. Apa itu?," kata dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga: Jangan Buang Pisang Berbintik Hitam, Ini Manfaatnya Menurut Dokter Zaidul Akbar  

Dokter yang juga pendakwah ini mengungkapkan cara pertama menurunkan berat badan, yakni dengan tidak mengkonsumsi nasi putih.

"Tidak ada nasi putih. Berat dok berat. Siap ngga? Oke lihat nanti laporin sama saya, tidak ada nasi putih yang pertama," ujarnya.

Selain tidak mengkonsumsi nasi putih, dr. Zaidul Akbar mengungkapkan cara kedua untuk menurunkan berat badan tanpa olahraga.

"Yang kedua tidak ada gula pasir yang masuk ke badan, ini saya ngajarin resep sederhana cara sederhana tapi kalau dikerjakan tubuh anda akan teriset sendirinya," sambungnya.

Baca Juga: Dokter Zaidul Akbar: Bukan Obat yang Menyembuhkan Penyakit

dr. Zaidul Akbar pun mengklaim bahwa dua cara menurunkan berat badan tersebut sudah diterapkan banyak orang dan terbukti berhasil.

"Belive me, percaya saya, karena sudah banyak dikerjakan oleh banyak orang dan mereka mendapatkan ini semua," ucapnya.

Ketua Umum Perkumpulan Bekam Indonesia itu juga menjelaskan dua cara berikutnya untuk menurunkan berat badan tanpa olahraga.

"Yang pertama tadi nasi putih ngga ada, yang kedua gula ngga ada gula pasir, yang ketiga engga ada tepung, tepung dan segala produknya, yang keempat tidak ada minyak," ujarnya.

Baca Juga: Banyak Pendakwah Sakit di Usia Muda, Zaidul Akbar Ajak Bahas Kitab Tentang Makanan  

Sebagai penegasan dan menguji pemahaman jamaah, dr. Zaidul Akbar menanyakan apakah bakwan yang selalu dikonsumsi menjadi pantangan saat program menurunkan berat badan.

"Bakwan masuk ga? Masuklah kan ada tepung ada minyak. Jadi lupakan bakwan dalam seminggu ke depan, tidak ada bakwan diantara kita.," sambungnya.

dr. Zaidul Akbar kemudian menceritakan bahwa ada seorang bapak yang sudah menerapkan empat cara tersebut untuk menurunkan berat badannya.

"Ada bapak cerita dalam tiga bulan turun delapan belas kilogram dan bisa gowes sepeda kemana-mana padahal sebelumnya sering sakit," tambahnya.

Baca Juga: Kiat Jaga Kesehatan Selama Pandemi Covid-19, Dokter Zaidul Akbar: Jaga Pencernaan, Ini Caranya

Empat cara menurunkan berat badan ala dr. Zaidul Akbar itu tentu murah dan cocok untuk Anda yang 'mageran' bukan?

Namun, berhenti mengkonsumsi makanan yang biasa dikonsumsi memang tidak semudah yang dipikirkan.

Anda harus memiliki komitmen yang kuat demi menurunkan berat badan untuk mendapatkan badan yang sehat ideal.

Itulah empat cara menurunkan berat badan tanpa berolahraga sebagaimana dijelaskan oleh dr. Zaidul Akbar. Selamat mencoba.***

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini