Hindari Virus Corona, Ini 4 Tips PBNU: Dari Jauhi Area Berasap Hingga Kurangi Konsumsi Daging Mentah

3 Maret 2020, 10:13 WIB
Ilustrasi mencegah terinfeksi virus corona (covid-19). /- Foto: Pixabay

SEPUTARTANGSEL.COM - Virus Corona bisa menulari siapa saja. Terutama yang tidak mengantisipasinya dengan upaya pencegahan.

Banyak kalangan menyampaikan saran-saran upaya mencegah tertular Covid-19.

Tak ketinggalan ormas umat Islam terbesar di Indonesia, Nahdlatul Ulama.

Laman resmi Nahdlatul Ulama nu.or.id menayangkan tips Lembaga Kesehatan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LK PBNU) agar terhindar dari virus corona.

Baca Juga: KJRI Jeddah Bantah Kabar Arab Saudi Izinkan Umrah Setelah 13 Maret 2020

Dalam artikel di laman tersebut, Sekretaris LK PBNU Citra Fitri Agustina menjelaskan beberapa langkah agar warga tak terkena virus corona.

Langkah yang dimaksud juga berdasarkan hal yang disampaikan oleh World Health Organization (WHO) kepada masyarakat dunia.

Berikut ini tips LK PBNU untuk menghindari virus corona:

1. Hindari mengonsumsi daging dan telur mentah

Virus corona atau Covid-19 dikabarkan berasal dari bermacam daging mentah dan dapat bertahan lama sehingga virus dapat muncul dan membahayakan.

Pada masa rentan seperti saat ini, disarankan menghindari memakan daging mentah, agar diri sendiri dapat aman.

Baca Juga: 2 Warga Depok Positif, Pemkot Tangsel Belum Bersuara, Malah Heboh Broadcast Warga Pamulang Suspect Corona

2. Hindari area berasap atau area merokok

Virus corona juga dapat menginfeksi saluran pernapasan dan terkadang bagian usus.

Sementara itu, asap rokok diketahui mampu melumpuhkan rambut getar atau cilia yang ada di saluran nafas sehingga mengurangi kemampuan sistem pernafasan dalam membersihkan saluran napas.

Untuk saat ini, LK PBNU menyarankan menghindari area berasap atau area merokok agar dapat menjaga kesehatan diri sendiri.

3. Minum obat segera setelah gejalanya muncul

Kini, telah banyak informasi mengenai gejala awal virus corona seperti demam dan mirip flu.

Bila sudah mengalami berbagai gejala tersebut, lebih baik segera memeriksakan diri ke dokter.

Baca Juga: Gunung Merapi Batuk Lagi. Tinggi Kolom Erupsi Sampai 6000 Meter

4. Rajin mencuci tangan setelah bersin atau batuk

Tak hanya untuk menghindari virus corona, mencuci tangan dan menutup mulut saat bersin dan batuk tampaknya harus dijalani oleh setiap orang.

Dengan demikian, virus atau bakteri tidak menyebar ke orang sekitar.

"Nah jika Anda yakin telah terinfeksi, hindari kontak dekat dengan orang-orang. Dan harus memiliki waktu istirahat yang tepat," ujar dokter Citra kepada NU Online Senin, 2 Maret 2020 di Jakarta.

Ia juga menambahkan, warga yang dinyatakan terkena gejala virus corona diminta untuk menjauhi area-area keramaian.

Hal paling penting yang juga tidak boleh dilupakan adalah membersihkan tangan menggunakan sabun dan air atau hand rub yang mengandung alkohol.

"Selanjutnya, jika memasak daging untuk dikonsumsi, sebaiknya memperhatikan tingkat kematangan daging secara baik," katanya.

Baca Juga: Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang: Jangan Panik, Terpenting Jaga Tubuh Tetap Fit

Virus yang sudah memakan ribuan korban jiwa tersebut juga dapat dihindari dengan menggunakan perlindungan atau pengaman tubuh ketika akan melakukan kontak dengan binatang liar.

"Sangat baik pula sebagai Nahdliyin kita cegah segala penyakit termasuk virus dengan pola hidup sehat, makan sayur dan buah, olahraga atau aktivitas fisik, dan jangan lupa cek kesehatan," tuturnya.

Kemudian bagi pihak-pihak yang berwenang, di kantor-kantor perlu memperbanyak sabun dan fasilitas cuci tangan dan setelah selesai cuci tangan sebaiknya keringkan terlebih dahulu dengan pengering, tisu bersih, atau lap.

"Jangan keringkan di baju yang kita pakai, jangan juga meludah sembarangan.Terakhir jangan lupa berdoa,"ungkapnya.(*)

Artikel ini bersumber dari Pikiran-rakyat.com dengan judul "PBNU Beri 4 Tips Menghindari Virus Corona, dari Jauhi Area Berasap hingga Kurangi Mengonsumsi Daging Mentah"

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler