Manfaat Baca Surat Al-Kahfi pada Hari Jumat Agar Mendapat Cahaya Allah SWT, Simak Lengkapnya

- 29 Oktober 2021, 11:12 WIB
Keutamaan membaca Al-Qur'an Surah Al-Kahfi pada hari Jumat
Keutamaan membaca Al-Qur'an Surah Al-Kahfi pada hari Jumat /Unsplash/The Dancing Rain/The Dancing Rain

Diketahui, membaca surat Al-Kahfi di hari Jumat dapat menghindarkan umat Islam dari fitnah Dajjal.

Dari Abu Darda’, Rasulullah SAW bersabda: “Barang siapa menghafal sepuluh ayat pertama dari surat Al Kahfi, maka ia akan terlindungi dari (fitnah) Dajjal," (HR. Muslim)

Baca Juga: Maulid Nabi Muhammad SAW Diperingati dengan Tradisi Cowekan di Pasuruan Jawa Timur

Membaca Surat Al-Kahfi bisa membuat manusia terhindar dari godaan setan. Hal ini, karena setan dapat merusak iman manusia dalam melakukan ibadah maupun perbuatan yang baik.

Karena hal tersebut sudah menjadi perjanjian agar setan bisa membawa teman untuk hidup kekal di neraka.

Sebuah hadits oleh Ibnu Mardawaih dari Abdullah bin Mughaffal, bahwa "Sebuah rumah yang selalu dibacakan Surat Al-Kahfi dan Surat Al-Baqarah maka rumah itu tidak akan dimasuki setan sepanjang malam tersebut. Dengan demikian, bacalah Surat Al-Kahfi agar terhindar dari gangguan setan yang terkutuk."

Membaca Al-Quran bisa mendapatkan pahala bagi orang yang membacanya. Pahala tersebut bisa dihitung dari berapa banyak huruf yang dibaca.

Salah satunya ketika membaca surat Al-Kahfi yang akan mendapat banyak pahala.***

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah