Gara-gara Corona, Menteri Agama Malaysia Serukan Khutbah Sholat Jumat Dipersingkat

- 13 Maret 2020, 09:26 WIB
Menteri Agama Malaysia, Zulkifli Mohamad Al Bakri dalam sebuah pertemuan.
Menteri Agama Malaysia, Zulkifli Mohamad Al Bakri dalam sebuah pertemuan. /- Foto: twitter @drzul_albakri

SEPUTARTANGSEL.COM - Menteri Agama Malaysia, Zulkifli Mohamad Al Bakri menyatakan sarannya untuk memperpendek khutbah sholat Jumat.

Saran tersebut disampaikan usai menghadiri Majelis Tausiyah AM agensi agama di Masjid Tuanku Mizan Sultan Zainal Abidin di Putrajaya, Kamis 12 Maret 2020.

Baca Juga: Cegah Kebakaran, Ini 8 Tips Mengisi Bahan Bakar yang Perlu Diperhatikan

Dengan imbauan tersebut, khutbah diharapkan agar dinyatakan langsung pada inti pesan yang ingin disampaikan.

Selain itu, Zulkifli juga menyarankan agar jamaah mengambil air wudhu di rumah masing-masing.

Baca Juga: Jennifer Dunn Buka-bukaan di Sidang Dugaan Korupsi Alkes Tubagus Chaeri Wardana

Bahkan, Zulkifli menyatakan bahwa bagi mereka yang mengalami simptom Covid-19 tersebut agar tidak perlu dipaksakan hadir sholat jumat karena sudah termasuk ke dalam golongan orang yang sakit.

Zulkifi menambahkan, bahwa yang dinyatakan positif Covid-19 dibolehkan tidak mengerjakan sholat Jumat, dan diganti dengan sholat dzuhur dirumah masing-masing.

Baca Juga: Jangan Terlewat, Ini Cara Isi Data Sensus Penduduk Online 2020

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: Permenpan RB


Tags

Terkait

Terkini

x