China Beri Utang Tersembunyi ke Negara-Negara Ini dengan Total 365 Triliun USD, Terungkap Mekanismenya!

- 14 Januari 2022, 07:39 WIB
China disebut berikan utang tersembunyi ke ratusan negara di dunia melalui program yang diluncurkan Presiden Xi Jinping pada 2013 silam
China disebut berikan utang tersembunyi ke ratusan negara di dunia melalui program yang diluncurkan Presiden Xi Jinping pada 2013 silam /Foto: Reuters/

 

SEPUTARTANGSELCOM - China disebut-sebut memberikan utang kepada 165 negara di dunia melalui proyek "Belt and Road Initiative" atau BRI dengan jumlah yang fantastis, yakni capai 365 triliun USD.

Menurut para peneliti, utang yang diberikan China kepada negara-negara tersebut tidak dilaporkan ke badan-badan internasional seperti Bank Dunia.

Melansir dari The Guardian, berdasarkan studi yang dilakukan AidData, beban utang China disimpan dari neraca publik melalui penggunaan tujuan khusus dan pinjaman semi-swasta.

Baca Juga: 16 Orang Tewas dan Lainnya Terluka Akibat Ledakan Gas di Sebuah Kantin Kantor di China

Bahkan menurut AidData, utang yang diberikan oleh China lebih besar dari lembaga-lembaga penelitian, lembaga pemeringkat kredit, atau lembaga antar pemerintah.

Setidaknya ada 42 negara berpenghasilan menengah ke bawah yang diketahui memiiliki eksposur utang ke China, yaitu Papua Nugini, Maladewa, Brunei, Kamboja, dan Myanmar.

Sementara itu, Laos disebut memiliki utang tersembunyi dari China untuk proyek kereta api senilai 5,9 miliar USD atau setara dengan sepertiga dari PDB negara tersebut.

Baca Juga: China Dinyatakan Bersalah atas Genosida Muslim Uighur di Xinjiang oleh Pengadilan Independen Inggris

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

x