Gara-gara Omicron, Maskapai Amerika Serikat Batalkan Hampir 1.000 Penerbangan di Hari Natal

- 26 Desember 2021, 13:11 WIB
Calon penumpang di bandara Hartsfield-Jackson Atlanta International Airport di Atlanta, Georgia Amerika Serikat. Hampir 1.000 penerbangan di hari Natal di AS ditunda gara-gara varian Omicron.
Calon penumpang di bandara Hartsfield-Jackson Atlanta International Airport di Atlanta, Georgia Amerika Serikat. Hampir 1.000 penerbangan di hari Natal di AS ditunda gara-gara varian Omicron. /Foto: Reuters/Elijah Nouvelage/

SEPUTARTANGSEL.COM - Penyebaran varian Omicron yang sangat cepat membuat sejumlah maskapai penerbangan di Amerika Serikat (AS) membatalkan penerbangan.

Hampir 1.000 penerbangan di hari Natal terpaksa dibatalkan oleh maskapai Amerika Serikat akibat varian baru virus corona itu.

Pembatalan oleh maskapai penerbangan AS pada Sabtu, 25 Desember 2021 merupakan hari kedua dari pembatalan besar-besaran.

Baca Juga: Zubairi Djoerban Ungkap Gejala Khas Terkena Varian Omicron, Netizen: Namanya Pilek

Maskapai Amerika Serikat telah membatalkan tak kurang 957 penerbangan pada hari Natal, baik domestik, ke dalam atau ke luar negeri.

Jumlah penerbangan yang terpaksa ditunda oleh maskapai Amerika Serikat sebanyak 2.000 penerbangan.

Jumlah tersebut naik 690 pada malam Natal, berdasarkan perhitungan berjalan di situs penerbangan FlightAware.com, dilansir SeputarTangsel.Com dari Reuters, Minggu 26 Desember 2021.

Baca Juga: Kemenkes Temukan Kembali Tiga Kasus Tambahan Covid-19 Varian Omicron

Salah satu maskapai Amerika Serikat mengatakan bahwa mereka memperkirakan ratusan pembatalan lagi di hari Minggu ini.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x