Unggul di Survei Pilpres, Manny Pacquiao Siap Calonkan Diri Jadi Presiden Filipina

- 20 September 2021, 08:02 WIB
Manny Pacquiao salah satu petinju terhebat sepanjang masa sedang melaksanakan peran lainnya sebagai Senator di Filipina. Manny kini siap menjadi calon presiden Filipina setelah unggul di survei pilpres.
Manny Pacquiao salah satu petinju terhebat sepanjang masa sedang melaksanakan peran lainnya sebagai Senator di Filipina. Manny kini siap menjadi calon presiden Filipina setelah unggul di survei pilpres. /Foto: Instagram @mannypacquiao/

SEPUTARTANGSEL.COM - Siapa yang tidak mengenal Manny Pacquiao, bintang tinju dunia asal Filipina?

Sukses di ring tinju profesional, Manny saat ini siap-siap terjun ke kancah perpolitikan negaranya.

Tak tanggung-tanggung, bintang tinju yang juga menjabat sebagai Senator itu mantap untuk mencalonkan diri sebagai Presiden Filipina di tahun 2022.

Baca Juga: Presiden Filipina, Rodrigo Duterte Ancam Warganya yang Tau Mau Divaksin: Saya Penjarakan!

"Saya seorang pejuang, dan saya akan selalu menjadi pejuang di dalam dan di luar ring," kata Manny Pacquaio.

"Saya menerima pencalonan Anda sebagai calon presiden Republik Filipina," sambung Manny Pacquiao sebagaimana dikutip SeputarTangsel.Com dari Reuters pada Minggu, 19 September 2021.

Sebelum menyatakan kesiapannya mencalonkan diri sebagai presiden, Manny Pacquiao lebih dulu mengkritik pemerintahan Rodrigo Duterte yang dinilainya sangat korup.

Duterte yang saat ini menjabat sebagai Presiden, tidak dapat mencalonkan diri lantaran dilarang konstitusi untuk mencalonkan diri di masa jabatan yang kedua.

Baca Juga: Unik, Pria Asal Filipina Pamer Koleksi Mainan Dari Resto Cepat Saji, Sampai Menang Guinness World Record

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x