Penembakan Massal Terus Terjadi, 1 Tewas dan 6 Lainnya Terluka

- 9 April 2021, 13:46 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi /Sumber: Clipart Library/

 

SEPUTARTANGSEL.COM – Seorang pria bersenjata melepaskan tembakan pada hari Kamis, 8 April 2021. Serangan tersebut ditujukan kepada bisnis pembuatan kabinet tempat dia bekerja. Akibat serangan tersebut, satu orang tewas dan enam lainnya mengalami luka-luka.

Peristiwa tersebut menandai peristiwa penembakan yang melonjak selama tiga minggu terakhir.

Bryan, wilayah penembakan merupakan sebuah kota dengan sekitar 87.000 penduduk dan pusat dari Brazoz Country. Jaraknya sangat dekat dari Texas A&M University di dekat College Station. Lebih tepatnya lagi, sekitar 100 mil Barat Laut Kota Houston.

Baca Juga: Soal Ketersediaan Vaksin di Indonesia, Ini Kata Menteri Kesehatan

Baca Juga: Dianggap Syirik, Ormas FUI Bubar Paksa Kesenian Jaran Kepang dan Ludahi Perempuan

Empat dari enam orang yang terluka dalam penembakan di industri Kent Moore Cabinets, Bryan masih berada dalam kondisi kritis. Demikian disampaikan Kepolisian Texas dalam keterangannya di Twitter.

Meski demikian, sampai berita diturunkan belum ada informasi mengenai identitas tersangka dari Kepolisian, Penyidik baru mengatakan, bahwa tersangka merupakan salah satu pegawai di Kent Moore Cabinets. Selain itu, motivasi penembakan juga belum diketahui secara pasti.

Menurut Gubernur Texas Greg Abbot, seorang polisi negara bagian berada di antara enam orang yang terluka dalam penembakan. Oleh karena itu, negara bagian akan membantu dalam membuat tuntutan kepada tersangka.

Halaman:

Editor: Ignatius Dwiana


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x