Rizal Ramli Ditindak Tegas Aparat Hingga Berakhir Tragis karena Sebut Presiden Jokowi Otoriter? Cek Faktanya

- 19 September 2021, 15:39 WIB
Rizal Ramli diisukan ditindak tegas aparat karena sebut Presiden Jokowi otoriter
Rizal Ramli diisukan ditindak tegas aparat karena sebut Presiden Jokowi otoriter /Twitter/@RamliRizal/

SEPUTARTANGSEL.COM - Ekonom senior Rizal Ramli diisukan ditindak tegas aparat hingga nasibnya berakhir tragis karena sebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) otoriter.

Dalam informasi itu, kondisi Rizal Ramli disebut sampai babak belur.

Informasi terkait Rizal Ramli tersebut beredar setelah kanal YouTube Politik Nusantara mengunggah video berjudul, "Berita Terkini ~ Sampai Babak Belur, Tudingan Otoriter Berujung Petaka,Langkah Tegas Aparat Berhasil" pada 18 September 2021.

Baca Juga: Tanggapi Kapal China di Laut Natuna Utara, Rizal Ramli: Jangan Cemen, Dong!

Pada saat artikel ini ditulis, video tersebut sudah ditonton 87.598 kali dan disukai 710 kali.

Pada thumbnail video, terlihat potret seorang laki-laki yang diklaim sebagai Rizal Ramli tengah dianiaya oleh dua orang berseragam TNI di hadapan Jokowi.

"MULUT KOTORNYA BERUJUNG PETAKA... !!

TUDING JOKOWI OTORITER !!

APARAT LAKUKAN TINDAKAN TEGAS RR BERAKHIR TRAGIS," tulis narasi pada thumbnail video, dikutip SeputarTangsel.com dari kanal YouTube Politik Nusantara pada Minggu, 19 September 2021.

Thumbnail video yang mengatakan Rizal Ramli ditindak tegas aparat karena sebut Jokowi otoriter
Thumbnail video yang mengatakan Rizal Ramli ditindak tegas aparat karena sebut Jokowi otoriter Tangkapan Layar YouTube Politik Nusantara

Baca Juga: Rizal Ramli Sebut Jokowi Layak Dipenjara, Ruhut Sitompul: Kau yang Lebih Layak Dipenjara

Namun setelah ditelusuri SeputarTangsel.com, klaim yang mengatakan bahwa Rizal Ramli ditindak tegas aparat karena sebut Jokowi otoriter adalah tidak benar.

Faktanya, tidak informasi resmi dan valid terkait hal tersebut.

Di dalam video berdurasi 10 menit 6 detik itu, tidak terkandung informasi maupun narasi seperti apa yang diklaim pada judul.

Baca Juga: Ngabalin Bilang Otak Rizal Ramli Septic Tank, Refly Harun: Seolah Hidup Itu Hanya Jabatan  

Selain itu, foto yang digunakan sebagai thumbnail video merupakan hasil editan atau suntingan.

Mantan Menteri Koorddinator Bidang Kemaritiman itu diketahui masih aktif di akun Twitter pribadinya @RamliRizal hingga hari ini.

Berdasarkan analisa di atas, maka dapat disimpulkan bahwa klaim yang beredar adalah hoaks.

Video yang diunggah oleh kanal YouTube Politik Nusantara termasuk ke dalam hoaks jenis fabricated content, di mana 100 persen isinya tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.***

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah