Wakil Wali Kota Tangsel Kunjungi Korban Kebakaran Pasar Ciputat, Janjikan Relokasi Sementara

- 14 Mei 2022, 12:27 WIB
Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan kunjungi korban kebakaran Pasar Ciputat, Jumat, 13 Mei 2022
Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan kunjungi korban kebakaran Pasar Ciputat, Jumat, 13 Mei 2022 /Instagram @pilarsaga_official/

SEPUTARTANGSEL.COM- Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan mengunjungi korban kebakaran Pasar Ciputat, Tangsel pada Jumat, 13 Mei 2022.

Dalam kunjungannya Pilar Saga selain melihat kondisi kebakaran, Pilar Saga juga mengunjungi para korban.

Dalam kunjungannya Pilar saga bertemu dengan korban kebakaran yang kini mengungsi di Mushola setempat.  

Melalui akun Instagramnya @pilarsaga_official berjanji menyiapkan tempat tinggal sementara bagi para korban. 

Baca Juga: Pesawat Asal Malaysia Masuk Tanpa Izin di Wilayah Indonesia Dipaksa Mendarat di Lanud Hang Nadim Batam

"Kami akan mempersiapkan tempat tinggal sementara hingga satu tahun ke depan secara gratis," kata Pilar Saga pada Sabtu,14 Mei 2022.

Sedangkan untuk kios-kios yang terbakar, ia berjanji akan merelokasi sementara.

Untuk itu ia menganjurkan agar para pemilik kios mengurus izin kios pasar.

"Silakan mengurus izin kios pasar untuk keperluan instalasi dan konstruksi kios-kios," ujar Pilar Saga Ichsan. 

Kebakaran yang terjadi di belakang Plaza Ciputat pada Rabu, 11 Mei 2022 menghanguskan area kios dan rumah penduduk.

Sebanyak 10 rumah dan 50 lapak pedagang habis terbakar. Tak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. 

Kebakaran yang terjadi pukul 16.10 WIB berhasil dipadamkan setelah 2,5 jam.

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x