Kebakaran Pasar Ciputat, Puluhan Lapak Hangus dan 10 Orang Luka Ringan

- 11 Mei 2022, 23:10 WIB
Puluhan lapak di luar gedung Pasar Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel) terbakar. 10 orang luka-luka.
Puluhan lapak di luar gedung Pasar Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel) terbakar. 10 orang luka-luka. /Foto: Tangkap layar Instagram @mamishark13/

"Barusan sy di TKP, diduga kios penggilingan daging di area parkiran Plaza Ciputat...belakang kantor pos persis," tulis @elynjulya31.

Dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Instagram @humaskotatangsel, diduga kebakaran dipicu oleh hubungan arus pendek atau korsleting di salah satu kios yang menjual sayuran dan daging.

Dinas Pemadam Kebakaran Kota Tangerang Selatan bersama dengan Damkar Kota Depok dan DKI Jakarta mengerahkan tak kurang 19 unit armada damkar.

Baca Juga: Waspada, Modus Penipuan oleh Sepasang Bule di Toko

J Sudrajat, Petugas Damkar mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 16.14 dan petugas Damkar tiba pukul 16.30.

"Setelah kami mendapat laporan dari Tangsel Siaga 112, bahwa terjadi kebakaran, Damkar langsung menuju lokasi," terangnya.

Proses pemadaman berlangsung sampai pukul 18.20. Dalam kejadian ini tidak memakan korban jiwa dan hanya 10 korban luka ringan dan sesak napas akibat asap yang ditimbulkan.

Saat ini kerugian belum dapat ditaksir, menunggu pendataan dari pihak dan Dinas terkait.

Baca Juga: Pilar Saga Ichsan Janji Tangsel Terang Tahun Ini, Pasang 1.700 PJU Baru dan Ganti Ratusan yang Rusak

Netizen Tangsel melontarkan respons beragam dalam unggahan berita video kebakaran di akun Instagram @seputartangsel.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x