Viral Seorang Nenek Jadi Korban Hipnotis di Ciputat, Rp90 Juta Melayang, Berikut Kronologinya

- 11 Februari 2022, 08:43 WIB
 Ilustrasi korban hipnotis yang menyerahkan uangnya
Ilustrasi korban hipnotis yang menyerahkan uangnya /PIXABAY/mohamed Hassan/

SEPUTARTANGSEL.COM - Viral seorang nenek menjadi korban dugaan penipuan dengan cara hipnotis atau gendam.

Kasus dugaan penipuan ini menyebabkan sang nenek itu harus menderita kerugian hampir mencapai Rp90 juta.

Kronologi dari dugaan kasus itu diungkapkan oleh pemilik akun Twitter @bananaeueueq melalui cuitannya pada Senin, 7 Februari 2022 yang merupakan cucu dari korban tersebut.

Baca Juga: Penipuan dengan Uang Rubel Rusia Terjadi di Bintaro Tangsel: Jika Benar Uang Asli Nilainya Tak Seberapa

"Gilak, trnyt eyang gw kena gendam di warung SEBELAH rumah. Eyang tb2 didatengin sm bapak2 NGAKU orang singapur nnya alamat asrama haji," cuit akun Twitter @bananaeueueq yang dikutip SeputarTangsel.Com pada Jumat, 11 Februari 2022.

"Eyang jwb kl jaraknya jauh dari sini eh tiba2 ada 2 ibu2 nimbrung said, 'yaudah Bu kita anterin aja Bapaknya'. Lgsg tb2 ada mobil bw eyang pergi," sambungnya.

Akun Twitter itu kemudian mengungkapkan empat orang yang berada di dalam mobil bertanya kepada korban sembari dan mengaku kalau salah satu dari mereka merupakan karyawan bank.

Baca Juga: Kakek 84 Tahun di Bintaro Jadi Korban Penipuan, Modus Untuk Sumbangan Masjid, Keluarga: Kakek Saya Itu Polos

"Nah beliau dg polosnya jawab pertanyaan2 dari ni cecunguk yg salah satunya adalah nanya PIN ATM sambil bilang, 'gapapa bu kita orang2 baik'," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x