Mau Touring Gunakan Motor Vespa, Ini 7 Peralatan Penting yang Wajib Dibawa

3 Februari 2021, 14:01 WIB
Ilustrasi motor Vespa mogok /Foto: Pixabay/mikhsan/

SEPUTARTANGSEL.COM – Bagi para pecinta motor, touring adalah salah satu hal yang lumrah bahkan, menjadi tradisi terutama para pecinta motor tua, Vespa.

Meski Vespa terbilang sebagai kendaraan tua, namun memiliki mesin yang bisa dibilang ‘bandel’.

Faktanya, banyak para pecinta motor melakukan touring keliling Indonesia menggunakan Vespa. Touring biasa dilakukan apabila ada event tertentu di suatu daerah atau sekedar untuk bertamasya.

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Motor Vespa Classic Sering Mogok, Simak Penjelasannya

Sebelum melakukan touring disarankan untuk memastikan Vespa dalam keadaan yang siap riding.

Pasalnya, banyak terjadi Vespa yang mogok saat touring dikarnakan minimnya persiapan saat melakukan riding.

Ketika melakukan touring diwajibkan membawa peralatan untuk mengantisipasi ketika terjadi kendala di tengah perjalanan. 

Baca Juga: Simak Persyaratan Tes GeNose yang Harus Anda Penuhi, Sudah Mulai Tersedia di Stasiun KA Ini Mulai 5 Februari

Berikut 7 peralatan penting yang wajib dibawa ketika touring menggunakan Vespa:

Kunci Busi

Kunci busi adalah peralatan wajib yang harus dibawa ketika mengendarai Vespa, karena Vespa sering kali bermasalah dengan busi yang mudah kotor atau mati.

Busi

Karena Vespa menggunakan mesin dua tak yang membutuhkan campuran oli samping pada bensin. Busi akan menjadi cepat kotor atau mati  jika campuran oli samping tidak sesuai.

Baca Juga: Tersedia di Dua Stasiun, GeNose Kini Jadi Persyaratan Perjalanan Jarak Jauh, Simak Penjelasannya

Oli Samping

Oli samping berfungsi sebagai campuran bensin mengingat Vespa menggunakan mesin dua tak, walaupun ada beberapa vespa yang menggunakan campuran oli samping otomatis.

Tali-tali

Yang dimaksud tali-tali di sini seperti tali gas, tali rem, tali kopling dll. Karna jenis tali-tali Vespa berbeda dengan motor lainnya yang mudah didapat dibengkel umum.

Obeng

Obeng digunakan untuk membuka baut-baut atau pun ketika mengganti tali-tali Vespa.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Serial Netflix Seru yang Harus Kamu Tonton, Yuk Lihat Daftarnya

Kunci-kunci

Kunci-kunci digunkan untuk membuka mesin atau ban jika terjadi sesuatu.

Tang

Selanjutnya adalah tang digunakan untuk menarik saat mengganti tali kopling.

Itulah tujuh peralatan yang harus dan wajib dibawa saat melakukan touring.***

Editor: Muhammad Hafid

Tags

Terkini

Terpopuler