Debut Chico Aura Dwi Wardoyo di Kejuaraan Dunia BWF 2022 Ingin Bermain Seperti ini

- 15 Agustus 2022, 19:32 WIB
Debut Chico Aura Dwi Wardoyo di Kejuaraan Dunia BWF 2022 Ingin Bermain Seperti ini/Foto: Twitter @INABadminton
Debut Chico Aura Dwi Wardoyo di Kejuaraan Dunia BWF 2022 Ingin Bermain Seperti ini/Foto: Twitter @INABadminton /

Chico juga menyebut bahwa ia akan berkomitmen tampil dengan maksimal dalam debutnya di Kejuaraan Dunia BWF 2022.

“Persiapan saya sudah cukup baik, tinggal jaga kondisi badan dan mental saja di minggu ini jelang keberangkatan,” tutur Chico Aura Dwi Wardoyo dikutip SeputarTangsel.Com pada unggahan Twitter @bhulkhuduktv pada Minggu, 14 Agustus 2022.

Sebelumnya, sang juara di Malaysia Masters 2022 ini dipastikan akan ikut ke Kejuaraan Dunia di Tokyo, Jepang usai mendapatkan undangan resmi dari Federasi Badminton Dunia (BWF) pada, Selasa, 9 Agustus 2022 lalu.

Berbeda dari penampilannya saat di Singapore Open 2022, ia mengaku sangat bersyukur dan tidak ingin terlalu percaya diri serta bermain tanpa beban.

Baca Juga: Hasil Babak Semifinal Singapore Open 2022: 4 Wakil Indonesia Lolos ke Final, Ganda Putra Pastikan 1 Gelar

“Bersyukur bisa tampil di kejuaraan Dunia, saya ingin mengeluarkan kemampuan terbaik dari latihan yang sudah dijalani sebelumnya. Mau menikmati permainan juga pastinya,” kata Chico. ***

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

x