Mendekati 5.000 Dalam Sehari, Hari Ini Pecah Rekor 4.465 Kasus Baru Positif Covid-19

- 23 September 2020, 17:06 WIB
Petugas medis membawa jenazah pasien COVID-19 saat proses pemakaman di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Alue Tampak, Kecamatan Kaway XVI, Aceh Barat, Aceh, Minggu 6 September 2020).
Petugas medis membawa jenazah pasien COVID-19 saat proses pemakaman di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Alue Tampak, Kecamatan Kaway XVI, Aceh Barat, Aceh, Minggu 6 September 2020). /Foto: ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas./

SEPUTARTANGSEL.COM - Angka 300.000 kasus positif Covid-19 akan tercapai lebih cepat, mengingat terus pecahnya kasus baru dalam beberapa hari terakhir. 

Hari ini, kasus baru positif Covid-19 kembali pecah. Bahkan angkanya mendekati 5.000 kasus dalam sehari.

Data Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Indonesia mencatat, pada Rabu 23 September 2020 hari ini ada tambahan 4.465 kasus positif Covid-19 dalam sehari.

Baca Juga: Lihat Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini untuk Sambut Gajian

Padahal, baru dua hari lalu pecah rekor dengan tambahan 4.176 kasus positif Covid-19 dalam sehari.

Hingga hari ini, grafik perkembangan kasus corona di Indonesia belum ada tanda-tanda akan sampai ke puncak.

 

Dengan tambahan 4.465 kasus, per hari ini terdapat total 257.388 kasus positif Covid-19 di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Presiden Jokowi Harap PBB Berbenah dan Responsif, Ini Pidato Lengkapnya Berbahasa Indonesia

Sementara jumlah pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 hari ini bertambah 3.660 orang.

Dengan tambahan 3.660 orang tersebut, total terdapat 187.958 pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Tercatat pula, sejak 19 September, tambahan kasus baru positif Covid-19 di Indonesia selalu di atas 4.000 kasus per hari.

Baca Juga: Luis Suarez Berurusan dengan Kepolisian Italia Gara-gara Nembak Saat Tes Bahasa

Diprediksi, jika hal ini terus berlanjut, jumlah total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 akan tembus 300.000 per awal Oktober 2020.

Sementara angka kematian juga relatif tinggi. Hari ini tercatat jumlah pasien yang meninggal bertambah 140 menjadi total 9.977 jiwa.

Besar kemungkinan, besok total jumlah kematian akan tembus 10.000 jiwa di seluruh Indonesia sejak wabah ini merebak.

Baca Juga: Harga Emas Antam 23 September 2020: Beli dan Buy Back Terendah Sebulan Terakhir

Data tersebut ditampilkan dalam tabel yang diunggah di akun Twitter @BNPB_Indonesia, Rabu pukul 15:46 WIB berdasarkan update data pukul 12.00.

Dalam sehari sejak Selasa siang, dilakukan pemeriksaan terhadap 38.181 spesimen dari 25.498 orang di seluruh Indonesia .

Baca Juga: Siap-siap, Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 10 Kemungkinan Dibuka 24 September

Jumlah pemeriksaan harian ini melampaui target pemeriksaan yang diperintahkan Presiden Jokowi yakni 30.000 spesimen per hari.

Pemeriksaan dilakukan dengan metode reverse-transcriptase polymerase chain reaction (RT-PCR) maupun tes cepat molekuler (TCM).

Baca Juga: Cegah Transmisi Covid-19, Epidemiolog: Hentikan Atau Batasi Mobilitas Penduduk!

Provinsi DKI Jakarta masih tercatat sebagai provinsi dengan kasus harian terbanyak yakni 1.133 kasus.

Disusul Jawa Barat dengan 515 kasus dan Jawa Timur dengan 338 kasus. Sementara tak ada wilayah yang nihil tambahan kasus positif Covid-19 dari seluruh 34 provinsi. ***

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: BNPB


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x