Hacker Bjorka Bocorkan NIK hingga Nomor Handphone Miliknya, Mahfud MD: Saya Tak Ambil Pusing

- 13 September 2022, 10:11 WIB
Mahfud MD jawab aksi Bjorka yang membagikan data pribadi miliknya
Mahfud MD jawab aksi Bjorka yang membagikan data pribadi miliknya /Tangkap layar YouTube Kemenko Polhukam RI/

SEPUTARTANGSEL.COM - Hacker Bjorka kembali mengunggah data penting pejabat pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Kali ini adalah data pribadi milik Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD.

Tak hanya nomor handphone dan alamat, Bjorka juga mengunggah Nomor Induk Kependudukan (NIK) status vaksinasi Covid-19 milik Mahfud MD.

Baca Juga: Tantang Mahfud MD, Bjorka Unggah Data Pribadi Menko Polhukam: Yakin Gak Ada Data Penting yang Diretas?

Bjorka diduga melakukan hal tersebut untuk menantang Mahfud MD yang menegaskan bahwa data yang bocor bukanlah data sensitif.

"Apa kabar Pak? Apakah anda yakin tidak ada data penting yang diretas?" tulis Bjorka melalui akun Telegram miliknya pada Selasa, 13 September 2022.

Menanggapi hal ini, Mahfud MD mengaku tak mengambil pusing dan tak mau tahu soal aksi yang dilakukan peretas tersebut.

Hal ini disampaikan Mahfud MD melalui akun Twitter pribadinya.

Baca Juga: Hacker Bjorka Bongkar Sosok Pembunuh Munir, Ketua Umum Partai Berkarya Muchdi Purwopranjono Diduga Terseret

"Bnyk yg japri sy bhw data pribadi sy dibocorkan oleh bjorka hacker. Sy tak ambil pusing dan tak ingin tahu," kata Mahfud MD.

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

x