Kapolda Metro Jaya Ingin Pinjam Sirkuit Formula E untuk Street Race: Mudah-mudahan JakPro Dengarkan Ini

- 19 Juni 2022, 06:20 WIB
Sirkuit Formula E rencananya akan dipinjamkan Kapolda Metro Jaya untuk menggelar ajang street race
Sirkuit Formula E rencananya akan dipinjamkan Kapolda Metro Jaya untuk menggelar ajang street race /Instagram/@fiaformulae/

SEPUTARTANGSEL.COM - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Fadil Imran berencana meminjam sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara.

Fadil Imran memiliki rencana sirkuit Formula E akan dijadikan tempat untuk menggelar street race.

Selain drag race, rencananya street race di sirkuit Formula E itu juga akan mengangkat tema road race.

Baca Juga: Presiden Jokowi Kunjungi Pembangunan Sirkuit Formula E dan Keliling dengan Anies, Netizen: Beginikan Indah

Hal ini disampaikan oleh Fadil Imran saat membuka street race di Meikarta, Bekasi pada Sabtu, 18 Juni 2022.

Fadil Imran mengatakan, sirkuit yang dibangun non permanen sepanjang 2,3 kilometer itu bisa digunakan untuk ajang street race.

Oleh karena itu, dirinya berharap hal ini bisa didengar JakPro dan disetujui oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

“Mudah-mudahan JakPro dengarkan ini dan juga disetujui oleh Pemprov DKI. Tentunya bukan hanya drag race tapi juga ada road race,” kata Fadil Imran, dikutip SeputarTangsel.Com dari PMJ News pada Minggu, 19 Juni 2022.

Baca Juga: Jokowi dan Anies Kunjungi Sirkuit Formula E, Fahri Hamzah Minta Tak Diadu Domba

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

x