Dilantik Jokowi Jadi Menteri, Ini Janji Zulkifli Hasan Jika Berkuasa

- 16 Juni 2022, 13:20 WIB
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengungkapkan keinginannya apabila berkuasa
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengungkapkan keinginannya apabila berkuasa /Tangkap layar kanal Youtube Refly Harun/

"Tapi pemilihan pemerintah apa, kalau gak utang pilihannya gimana?" tuturnya.

Lebih lanjut, Zulkifli Hasan menilai permasalahan utama bangsa Indonesia adalah kesenjangan sosial.

Selain itu, menurutnya Indonesia juga tengah menghadapi permasalahan lain seperti ketidakpercayaan sosial, geopolitik, hingga perubahan iklim.

Baca Juga: Zulkifli Hasan Dilantik Jadi Mendag, Cuplikan Video Saat 'Dimarahi' Harrison Ford Kembali Beredar

"Demokrasi mestinya menghasilkan kesetaraan, keadilan, harmoni, tapi yang terjadi kan disharmoni, kesenjangan, kemudian social distrust," ucapnya.

"Ini isu-isu yang penting, harus yang kita luruskan. Demokrasi ini kan pentingnya nilai, nah demokrasi yang transaksional hasilnya seperti ini, inilah yang harus kita perbaiki," katanya menambahkan.

Zulkifli menegaskan, yang terbaik bagi Indonesia adalah mengikuti konstitusi dan Pancasila.

Karenanya, ia mengatakan bangsa Indonesia tidak bisa menjadi bangsa fanatik.

Baca Juga: Ucapan Selamat Kemendag Untuk Mendag Baru Zulkifli Hasan dan Terima Kasih kepada M Lutfi

"Sejarah membuktikan, kita gak bisa fanatik-fanatikan. Mau negara Islam gak jadi, kiri gak bisa, komunis runtuh. Kita memang sejatinya tengah," ujarnya.

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini