Ini Jarak Ditemukannya Jasad Eril di Bendungan Engehalde dari Lokasi Pertama Kali Hilang

- 10 Juni 2022, 20:12 WIB
Ternyata Jarak Bendungan Engehalde ke Sungai Aare Tempat Eril Berenang Segini
Ternyata Jarak Bendungan Engehalde ke Sungai Aare Tempat Eril Berenang Segini /tangkap layar youtube.com/Bayu Wiro

Jasad Eril ditemukan di cekungan luapan bendung kemudian dievakuasi dan dilakukan pencocokan tes DNA.

Dari pemeriksaan tim forensik yang dilakukan diketahui bahwa korban tersebut merupakan Eril yang dilaporkan hilang terseret arus sungai Aare pada 26 Mei 2022.

Sebelumnya, salah seorang WNI yang turut membantu pencarian jasad Eril, mencurigai adanya dugaan jasad Eril di bendung Engehalde dan kemudian menghubungi pihak Kepolisian dan KBRi untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.

Hal tersebut disampaikan oleh WNI tersebut melalui unggahan video di kanal YouTubenya Bayu Wiro pada hari Kamis, 9 Juni 2022.

Baca Juga: Jokowi Instruksikan Kemlu dan Dubes Bantu Kepulangan Jenazah Eril

Selama pencarian Eril, berbagai upaya tindakan pencarian intensif telah dilakukan. Banyak layanan darurat pencarian Eril melalui jalur darat dan air. Antara lain, drone, perahu, penyelam, dan anjing polisi digunakan. Semua penyelidikan sekarang selesai.

Saat ini jasad Eril sudah dimandikan dan rencanya akan segera dibawa pulang ke Indonesia pada Sabtu, 11 Juni 2022 dan dimakamkan di pemakaman keluarga di Cimaung Kabupaten Bandung, Jawa Barat. ***

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini