Harga Tiket Masuk Candi Borobudur Rp750 Ribu bagi Turis Lokal, Alvin Lie: Ini Didukung Kajian yang Akuntabel?

- 5 Juni 2022, 08:24 WIB
Alvin Lie sebut mempertanyakan kajian mengenai penetapan harga tiket masuk Candi Borobudur sebesar Rp750 ribu bagi turis lokal.
Alvin Lie sebut mempertanyakan kajian mengenai penetapan harga tiket masuk Candi Borobudur sebesar Rp750 ribu bagi turis lokal. /Foto: Instagram/@alvinlie21/

SEPUTARTANGSEL.COM - Mantan Anggota Ombudsman RI, Alvin Lie menanggapi penetapan harga tiket masuk Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah bagi turis lokal sebesar Rp750 ribu.

Alvin Lie mempertanyakan penetapan harga tiket masuk naik Candi Borobodur tersebut.

Menurut Alvin Lie, penetapan harga tiket masuk naik Candi Borobudur sebesar Rp750 ribu bagi turis lokal harus disertai kajian yang akuntabel.

Baca Juga: Luhut Tetapkan Harga Tiket Masuk Candi Borobudur Rp750 Ribu, Alvin Lie: Secara Tersirat Menghambat Turis Lokal

Hal itu disampaikan oleh Alvin Lie melalui cuitan di akun Twitter @alvinlie21 pada Minggu, 5 Juni 2022.

"Apakah keputusan ttg harga tiket Borobudur ini didukung kajian yg akuntabel?" tulis Alvin Lie.

Pengamat Penerbangan itu mengungkapkan harga tiket masuk sebesar Rp750 ribu merupakan harga di luar jangkauan turis lokal.

Dia menilai harga Rp750 ribu tersebut justru dapat menghambat turis lokal masuk Candi Borobudur.

Baca Juga: Sebanyak 2000 Umat Budha Hadiri Pelepasan Lampion di Candi Borobudur, Menparekraf: Bukti Kebangkitan Ekonomi

Halaman:

Editor: Asep Saripudin


Tags

Terkait

Terkini

x