Jokowi Dianggap Sebar Hoaks Soal Uang Indonesia Rp11 Ribu Triliun, Roy Suryo: Lupa Kantong yang Mana

- 20 Mei 2022, 11:48 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dianggap sebar hoaks soal dana Rp 11 ribu triliun
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dianggap sebar hoaks soal dana Rp 11 ribu triliun /Tangkapan layar kanal YouTube Sekretariat Presiden/

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Pakar Telematika Roy Suryo menyoroti pidato Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menyebut kementerian memiliki data bahwa uang Indonesia yang berada di luar negeri mencapai Rp11 ribu triliun.

Pidato itu disampaikan Jokowi saat menghadiri acara sosialisasi pengampunan pajak atau tax amnesty di Hotel Clarion, Makassar, Sulawesi Selatan pada Jumat, 25 November 2016 silam.

Isi pidato itu bahkan dimuat di laman Sekretariat Kabinet (Setkab) dengan artikel berjudul "Datanya Sudah Ada, Presiden Jokowi: Uang Kita Yang Disimpang Di Luar Negeri Rp 11.000 Triliun".

Baca Juga: Jokowi Buka Kembali Ekspor CPO dan Minyak Goreng, Rocky Gerung: Ini Hanya Permainan Politik Presiden

Meski demikian, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) justru menyebut informasi yang mengatakan pemerintahan Jokowi simpan uang Rp11 ribu triliun di luar negeri sebagai hoaks.

Menanggapi hal ini, Roy Suryo meminta agar tidak menyalahkan masyarakat luas yang menyimak Presiden Jokowi.

"Jangan salahkan (Mostly) Masyarakat yg menyimak Pidato Presiden tsb kalau beranggapan bhw KITA memiliki Data Aset 11.000 Trilyun di Kantongnya," kata Roy Suryo, dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @KRMTRoySuryo2 pada Jumat, 20 Mei 2022.

Baca Juga: Presiden Jokowi Akan Buka Kembali Ekspor CPO: Pasokan dan Harga Minyak Goreng Mulai Stabil

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

x