Parade Pembalap MotoGP dan Bertemu Jokowi, Erick Thohir Rasakan Salah Kostum

- 16 Maret 2022, 10:52 WIB
Pembalap MotoGP berfoto bersama Jokowi saat audiensi dan Parade Pembalap MotoGP di Jakarta
Pembalap MotoGP berfoto bersama Jokowi saat audiensi dan Parade Pembalap MotoGP di Jakarta /Infopublik/

Termasuk dua pembalap Indonesia, Mario Aji yang turun di Moto3 dan Veda Ega Pratama di ajang Asia Talent Cup.

Pada pertemuan tersebut, Jokowi juga memamerkan motor retro yang dimilikinya. 

Baca Juga: Tanggal Tayang Ms. Marvel Dikonfirmasi, Mengenal Superhero Muslim Pertama dari Marvel Studios

Motor dengan cat hijau yang pernah digunakannya saat meresmikan sirkuit Mandalika, Lombok dipamerkan ke para pembalap.

Selesai beraudiensi Jokowi melepas parade pembalap untuk berkeliling dengan rute Istana Negara, Monas, Patung Kuda, jalan Kebon Sirih, jalan Sarinah, dan Bundaran HI.

Parade tersebut juga diikuti iring-iringan motor dari pabrikan di Indonesia.

Menurut Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, sebanyak 80 motor akan melakukan parade menuju Bundaran HI.

"Terdiri dari 20 pembalap dan diikuti 60 motor yang berasal dari pabrikan motor di Indonesia," terang Sambodo Purnomo Yogo. ***

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x