Gus Umar Heran Banyak yang Dukung Ukraina Dibandingkan Palestina: Kekerasan Atas Nama Apapun Mestinya Dilawan

- 3 Maret 2022, 06:28 WIB
 Gus Umar heran soal perbandingan banyaknya dukungan terhadap Ukraina dengan Palestina
Gus Umar heran soal perbandingan banyaknya dukungan terhadap Ukraina dengan Palestina /Instagram/ @umarhasibuan75/


SEPUTARTANGSEL.COM - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Umar Hasibuan atau Gus Umar ikut mengomentari invasi yang dilakukan oleh Rusia ke Ukraina.

Akan tetapi, Gus Umar justru heran terhadap pihak-pihak yang membela Ukraina justru tidak bersuara ketika Palestina diserang oleh Israel.

Hal ini membuat Gus Umar memberikan sindiran kepada orang-orang yang diam ketika melihat tindak kekerasan yang dilakukan Israel terhadap Palestina.

Baca Juga: Ridwan Kamil Berharap Perang Rusia dan Ukraina Selesai

Sindiran Gus Umar itu disampaikan melalui cuitan akun Twitter miliknya pada Rabu, 2 Maret 2022.

Sindiran Gus Umar itu merupakan bentuk tanggapan terhadap sebuah video yang memperlihatkan kekerasan pasukan Israel yang melakukan kekerasan terhadap perempuan Palestina.

Dalam video tersebut terlihat beberapa pasukan Israel menyiksa dengan kejam seorang perempuan Palestina yang berumur 15 tahun.

Baca Juga: SBY Beri Pandangan Tentang Perang Rusia-Ukraina, Netizen Bandingkan dengan Presiden Jokowi

Kejadian tersebut terjadi di Gerbang Damaskus, Yerusalem saat perayaan peringatan Isra Mi'raj.

"Giliran ukraine teriak2 dukung. Yg gini pd diam," cuit Gus Umar yang dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @UmarHasibuan75_ pada Kamis, 3 Maret 2022.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x