Predator Seks Anak-anak di Padang Melonjak 100 Persen

- 21 November 2021, 17:25 WIB
Ilustrasi ancaman kekerasan seksual terhadap anak-anak. Orang tua di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) perlu waspada ancaman predator anak-anak. Angka kekerasan seksual terhadap anak meningkat 100 persen.
Ilustrasi ancaman kekerasan seksual terhadap anak-anak. Orang tua di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) perlu waspada ancaman predator anak-anak. Angka kekerasan seksual terhadap anak meningkat 100 persen. /Foto: Pixabay/Geralt/

SEPUTARTANGSEL.COM - Para orang tua di Kota Padang, Sumatera Barat perlu meningkatkan kewaspadaannya.

Pasalnya, ancaman bahaya kekerasan seksual terhadap anak-anak di Kota Padang menunjukkan tren melonjak drastis dalam beberapa waktu terakhir.

Sejak Januari hingga November 2021 saja tercatat setidaknya 82 kasus yang dilaporkan ke Polresta Padang.

Baca Juga: ODHA di Sumbar Bisa Nyaris 2.000 Orang di Akhir 2021, Terbanyak di Padang dan Bukittinggi

Angka kekerasan seksual terhadap anak ini meningkat 100 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

Dari 82 laporan yang masuk ke Polresta Padang, bahkan jumlah korbannya melebihi dari angka laporan.

Pasalnya, dalam setiap kasus yang dilaporkan, korban ada yang lebih dari satu orang. Bahkan, dalam kasus terakhir, korbannya diduga mencapai belasan anak.

Dikutip SeputarTangsel.Com dari Harian Haluan, di kawasan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang, pada 20 Oktober 2021 telah diamankan seorang pria berinisial HI (41) oleh Tim Kuda Laut Polsek Bungus.

HI dilaporkan tega menyetubuhi anak di bawah umur hingga hamil 7 bulan. Korban tak lain adalah anak dari mantan kakak iparnya.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x