Logo TNI Terpasang di Gedung Pemkot Magelang, Ada Apa?

- 25 Agustus 2021, 21:42 WIB
Logo TNI terpasang di pucuk Gedung A Kantor Wali Kota Magelang di Jalan Sarwo Edhie Wibowo Magelang, Jawa Tengah, Rabu 25 Agustus 2021.
Logo TNI terpasang di pucuk Gedung A Kantor Wali Kota Magelang di Jalan Sarwo Edhie Wibowo Magelang, Jawa Tengah, Rabu 25 Agustus 2021. /Foto: Dok suaramerdeka.com/

Joko menuturkan, sejumlah OPD dan instansi yang berada di kompleks Kantor Wali Kota juga beroperasi seperti biasa, meskipun saat ini diberlakukan kebijakan WFO (Work From Office) dan WFH (Word From Home).

Termasuk Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Magelang sejauh ini masih menjadi garda penanganan Covid-19 juga dipastikan tidak mengalami penurunan layanan.

Saat ini, katanya, Kota Magelang sedang fokus pada penanganan Covid-19. Apalagi kota Magelang masih harus melanjutkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 sesuai Instruksi Mendagri Nomor 35 Tahun 2021.

"Kita fokus penanganan Covid-19, pemulihan ekonomi, dan percepatan vaksinasi. Termasuk sosialisasi protokol kesehatan (prokes) kepada masyarakat agar Kota Magelang turun level," tandasnya.

Baca Juga: Terharu, Cita-cita Jadi Tentara, Nakes Wisma Atlet Langsung Dapat Jawaban Diterima dari Panglima TNI

Artikel ini telah tayang di Suara Merdeka dengan judul: "Kantor Wali Kota Magelang Dipasang Logo TNI, Pelayanan Pemerintahan Normal"

Ia pun berharap persoalan ini tidak mempengaruhi kondisi masyarakat yang sedang menghadapi Covid-19.

Pemerintah dan masyarakat sedang bekerja sangat keras agar segera terbebas dari pandemi ini.

"Kita harapkan Kota Magelang tetap kondusif di situasi Covid-19 seperti ini," imbuhnya.*** (Asef Amani/Suara Merdeka)

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah