Ganjar Pranowo Viral Gegara Samakan Pahitnya Jamu dengan PPKM, Netizen: Kok Kalo Ngomong Suka Bener?

- 19 Agustus 2021, 06:30 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo viral di TikTok karena samakan pahitnya jamu dengan PPKM
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo viral di TikTok karena samakan pahitnya jamu dengan PPKM /Foto: Instagram/@ganjar_pranowo/

SEPUTARTANGSEL.COM - Sebuah video minum jamu Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo viral di media sosial TikTok. 

Dalam video berdurasi kurang dari satu menit itu, Ganjar Pranowo menyamakan pahitnya jamu dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang saat ini sedang diterapkan pemerintah.

"Ya, ya, ya. Rasanya seperti PPKM level 4. Gak bisa kemana mana pak. Pahit," kata Ganjar Pranowo, dikutip SeputarTangsel.com dari akun TikTok @ganjarpranowofc, Kamis 19 Agustus 2021.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Beri Kejutan Ulang Tahun Pasien Covid-19, Tuai Pujian Netizen  

Unggahan video pria yang dijuluki Gubernur Milenial itu langsung menuai banyak respon netizen. Tercatat, lebih dari 130 ribu akun menyukai dan mendapat 3.044 komentar.

"ppkm rasanya pahit pak lbh pahit d tinggal sang kekasih," tulis akun Sofi Kurniawati.

"bapak ini kok klo ngomong suka bener," tulis akun Lee Mysterio.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Pimpin Upacara Hari Kemerdekaan Menggunakan Baju Hazmat di Isoter Asrama Haji Donohudan

"bapak saja yg gajinya yg tidak terganggu dgn PPKM merasa pahit, bgimna dgn penjual kopi yg omsetnya berkurang hari ini krna PPKM," tulis akun @kopianjing_.***

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

x