Jokowi Tak Temukan Obat Covid-19 di Apotek, Rocky Gerung: Pesan untuk Rakyat Siap-siap Jadi Jenazah

- 26 Juli 2021, 10:36 WIB
Pengamat politik Rocky Gerung
Pengamat politik Rocky Gerung /Foto: Instagram.com/@RockyGerungOfficial/

SEPUTARTANGSEL.COM  - Pengamat politik Rocky Gerung turut mengomentari video Presiden Jokowi yang sedang melakukan blusukan ke Apotek dan tidak mendapatkan obat antivirus Covid-19 maupun vitamin di wilayah Bogor, Jawa Barat

Jokowi diketahui melakukan blusukan ke apotek di wilayah Villa Duta, Bogor, di mana wilayah tersebut dihuni oleh orang-orang dari kelas menengah ke atas sejak tahun 1980 an.

Rocky membayangkan di wilayah Villa Duta saja obat Covid-19 dan vitamin tidak tersedia, bagaimana di apotek yang berada jauh di pelosok daerah.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Menkopolhukam Mahfud MD Tidak Akan Dipercaya Lagi oleh Publik Gara-gara Hal Ini

"Jadi bayangkan di Villa Duta aja apoteknya kosong obat, apalagi di tempat yang jauh dari pusat RI Jakarta," kata Rocky yang SeputarTangsel.com kutip dari kanal YouTube Rocky Gerung Official pada Senin, 26 Juli 2021.

Menurut mantan Dosen Filsafat Universitas Indonesia (UI) itu, dengan blusukannya Jokowi ke apotek dan tidak menemukan obat untuk Covid-19, hal itu sebenarnya merupakan pesan kepada rakyat miskin agar siap-siap untuk meninggal.

"Begitu rakyat di bawah lihat bahwa Presiden Jokowi tidak bisa memperoleh obat. Maka itu pesan bahwa siap-siap kalian meninggal," ujarnya.

Baca Juga: Isu Demo Besar-besaran 'Jokowi End Game', Rocky Gerung Sebut Mahfud MD Kena Prank hingga Kepanikan Kekuasaan

Lebih lanjut, Jokowi disebut sedang melakukan hal yang cukup berbahaya, karena secara tidak langsung menyampaikan kepada publik jika negara sudah tidak sanggup lagi untuk mengurus rakyat.

"Sebetulnya Presiden Jokowi melakukan hal yang berbahaya, karena dia memberitahu kepada rakyat bahwa kami negara tidak akan mampu lagi mengurus kalian ga ada obat, jadi kalian siap-siap aja jadi jenazah," tuturnya.

Selain itu, Rocky juga menilai para buzzer menganggap blusukan Jokowi ke apotek menandakan bahwa presiden merakyat.

Baca Juga: Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Dianggap Lawan Ayahnya Soal PPKM Darurat, Rocky Gerung ke Jokowi: Bisa Tegur?

Padahal menurut Rocky, hal itu justru menandakan jika Jokowi tidak pro kepada rakyat.

"Yang konyolnya buzzer meganggap bahwa Presiden Jokowi merakyat, justru dengan cara itu memperlihatkan ia tidak pro kepada rakyat," jelas Rocky.

Rocky mengatakan bahwa harusnya Jokowi berkunjung ke apotek yang menyediakan obat Covid-19, dan memberikan pesan yang optimis kepada rakyat.

"Mustinya dia cari apotek yang ada obat, sehingga dia bilang kepada rakyat pesannya jangan khawatir pemerintah menyediakan obat," pungkasnya.

Dengan kejadian itu, Jokowi malah sedang memperlihatkan bahwa negara sudah tidak punya obat lagi.***

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini