Rambut Gondrong Abdee Slank Dipotong dan Anting Dicopot Secara Paksa Dirut Telkom, Begini Faktanya

- 4 Juni 2021, 20:50 WIB
Potret Profil Komisaris PT Telkom Indonesia Abdee Slank.
Potret Profil Komisaris PT Telkom Indonesia Abdee Slank. /Foto: Hafidz Mubarak/ANTARA/

SEPUTARTANGSEL.COM - Beredarnya kabar yang mengklaim Abdi Negara Nurdin atau yang kerap disapa Abdee Slank menjadi sosok yang ada di dalam sebuah unggahan video kini menjadi perbincangan hangat publik.

Pasalnya, unggahan video itu diklaim menampilkan Ririek Adriansyah selaku Direktur Utama Telkom tengah memotong rambut gondrong dan melepaskan anting-anting milik Abdee Slank.

Adegan pemotongan rambut dan melepaskan anting-anting Abdee Slank itu dilakukan lantaran dirinya telah diangkat sebagai Komisaris Independen Telkom.

Baca Juga: Cuitkan Soal Pembatalan Keberangkatan Haji 2021, Haikal Hassan Tuai Komentar sebagai Provokasi dan Sebar Hoaks

Sontak, unggahan video berdurasi 57 detik, yang telah dibagikan melalui cuitan seorang pemilik akun Twitter @IrutPagut pada 31 Mei 2021 itu ramai dikomentari netizen.

Adapun narasi yang dituliskan oleh @IruPagut adalah sebagai berikut:

"SANGAT MEMALUKAN. ABDEE SLANK KOMISARIS PT. TELKOM, BERAMBUT PANJANG DAN PAKE ANTING2. RAMBUTNYA HARUS DIGUNTING DAN ANTING2NYA DICOPOT OLEH DIRUT PT. TELKOM," tulis @IrunPagut dalam narasi berlampirkan unggahan video.

Baca Juga: Sindir Kelompok Buzzer dan Islamofobia Perihal Batalnya Haji 2021, Said Didu: Apakah Sedang Bergembira?

Namun, seperti yang dikutip Seputartangsel.com dari Antara News, beredarnya unggahan video yang disebut sebagai sosok Abdee Slank merupakan tidak benar alias hoax.

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini