Waspada, BMKG Kembali Beri Peringatan Bagi 6 Kabupaten Ini, Siklon Soraja Berpotensi Melanda

- 7 April 2021, 10:01 WIB
Ilustrasi gelombang tinggi.
Ilustrasi gelombang tinggi. /Foto: Pixabay/Free-Photos/


SEPUTARTANGSEL.COM - Siklon Tropis Soraja tengah melanda Indonesia belakangan ini dengan menyebabkan beberapa bencana menghantui masyarakat.

Banjir dan tanah longsor di daerah Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) dan beberapa wilayah lainnya pada Sabtu, 3 April 2021 memakan ratusan korban jiwa.

Di tengah proses pencarian korban lainnya yang belum ditemukan, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui Tropical Cyclone Warning Center (TCWC) kembali memberi peringatan kepada masyarakat.

Baca Juga: Moeldoko Masih Mengatasnamakan Ketum Demokrat, Rachland Nashidik: Kita Lihat, Disambut Atau Malah Dilempar Jam

Baca Juga: Hotma Sitompul Jawab Tuduhan Desiree Tarigan Soal Nafkah yang Tak Pernah Diberikan

Peringatan tersebut disampaikan bagi masyarakat di Nusa Tenggara Barat (NTB), Bali, Jawa Timur, Jawa Tengah hingga ke Yogyakarta.

BMKG mengatakan bahwa Siklon Soraja berpotensi masih akan dirasakan di beberapa wilayah tersebut.

"Potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai kilat/petir serta angin kencang di wilayah Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara Barat, serta hujan intensitas sedang di Nusa Tenggara Timur," kata Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, dikutip dari Antara, Rabu 7 April 2021.

Baca Juga: Heboh di Media Sosial, Pria yang Onani dan Pamerkan Alat Kelamin kepada Anak di Bawah Umur Akhirnya Ditangkap

Baca Juga: Moeldoko Masih Mengatasnamakan Ketum Demokrat Versi KLB, Gus Umar Hasibuan: Apa Mungkin Jokowi Menikmati?

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini

x