Moeldoko Mau Kudeta Demokrat, SBY, Prabowo Subianto, dan Wiranto Dibawa-bawa oleh Musni Umar

- 7 Februari 2021, 16:22 WIB
Rektor UIC, Musni Umar.
Rektor UIC, Musni Umar. /Foto: Instagram/@musni_umar/

Dalam cuitan tersebut, Musni Umar juga turut menyebut contoh nama tiga politikus yang berhasil mendirikan partai dan kini menjadi sukses.

"Dulu Pak SBY, Pak Prabowo, dan Pak Wiranto dirikan partai politik dan mereka sukses," tambahnya.

Lebih lanjut, Musni Umar juga mempertanyakan alasan kenapa Moeldoko tidak berniat untuk mengikuti langkah para jendral seniornya.

Baca Juga: Lirik dan Kunci Gitar (Chord) Lagu Bento - Iwan Fals, Yang Penting Asyik, Sekali Lagi Asyik

Baca Juga: Kocak Tukang Bakso Ini Sediakan Layanan 'Bakso Drive Thru' Di Tengah Jalan, Sempat Diperingati Petugas

"Mengapa sekarang tidak ikuti langkah para senior Jenderal," pungkasnya.

Diketahui sebelumnya, nama KSP Moeldoko dan para pejabat istana lainnya disebut-sebut menjadi dalang dan pihak yang terlibat dalam upaya dan gerakan kudeta Partai Demokrat untuk menggulingkan AHY.

Adapun dugaan tersebut muncul lantaran telah beredar beberapa foto dan rekaman hasil CCTV yang memergoki Moeldoko telah melakukan beberapa kali pertemuan bersama beberapa kader dan faksi Partai Demokrat.

Menanggapi beredarnya informasi tersebut, Moeldoko tidak menampik sempat melakukan beberapa kali pertemuan dengan kader dan faksi Demokrat, namun ia mengakui untuk sekedar mengobrol dan ngopi.

Artikel ini telah tayang di PR Tasikmalaya dengan judul: Sebut Nama SBY, Prabowo, dan Wiranto, Musni Umar ke Moeldoko: Kenapa Tidak Ikuti Langkah Mereka?

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini