3 Wilayah di Jakarta, Pada Dini Hari Disebut Akan Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang

- 23 Januari 2021, 07:42 WIB
Ilustrasi hujan disertai petir
Ilustrasi hujan disertai petir /Foto: ANTARA/HO/

Pada dini hari, ada tiga wilayah akan dilanda hujan sedang disertai kilat/petir, tiga wilayah itu adalah Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu.

Sedangkan tiga wilayah lainnya yakni Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakart Timur hanya akan mengalami hujan ringan.

Baca Juga: Wah, Politisi PDIP Budiman Sujatmiko Jabat Komisaris Independen PTPN V

Suhu udara di Jakarta secara keseluruhan pada hari ini, Sabtu 23 Januari 2021 berkisar 23-32 derajat Celsius, dengan rincian, Jakarta Barat (23-32 derajat), Jakarta Pusat (24-31 derajat).

Sedangkan suhu udara di wilayah Jakarta Selatan (23-32 derajat), Jakarta Timur (23-32 derajat), Jakarta Utara (24-31 derajat) dan Kepulauan Seribu (26-29 derajat).

Adapun kelembapan udara berkisar sekitar 75 hingga 95 persen dengan rincian di Jakarta Barat 80-90 persen, Jakarta Pusat 75-90 dan Jakarta Selatan 75-90 persen.

Baca Juga: Jadwal Acara TV di ANTV Hari Ini, Sabtu 23 Januari 2021, Jangan Lewatkan Tayangan Uttaran

Sementara, Jakarta Timur 75-90 persen, Jakarta Utara berkisar 75-90, dan di Kepulauan Seribu kelembapan udaranya mencapai 80-95 persen.***

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini

x