Hacker Bjorka Bikin Heboh Usai Bocorkan Beragam Data, Netizen Ini Ungkap Sosoknya

12 September 2022, 20:55 WIB
Sipa sebenarnya Bjorka, diungkap Netizen ternyata dia.. /Kolase foto Twitter.com/@bjorkanism dan Reuters/Kacper Pempel/

 

SEPUTARTANGSEL.COM- Hacker Bjorka bikin heboh setelah menawarkan 1,3 miliar data pengguna kartu telepon di Indonesia. 

Belum usai kehebohan yang dibuatnya, Bjorka kembali mengungkap data pribadi Menkominfo Johnny G Plate, Presiden Jokowi dan Menko Marinves Luhut Binsar Pandjaitan. 

Publik pun mempertanyakan siapa sebenarnya Hacker Bjorka yang bola-balik membuat Pemerintah kelabakan.

Baca Juga: Menkominfo Johnny G Plate Sebut Data Bjorka adalah Data Umum

Beragam spekulasi muncul mengenai sosok Bjorka dan sepak terjangnya dalam membongkar data milik pemerintah. 

Saat pertanyaan sebenarnya siapakah Bjorka, banyak juga yang menebak-nebak. 

 

Netizen menyebut Bjorka merupakan orang Indonesia. 

Akun twitter @ImamNugrohoHD mengaitkan dengan mantan jenderal bintang tiga yang pernah masuk di BSSN. 

"Di BSSN pernah ada jendral polisi bintang 3, Trs dinonaktifkan karena bicara konspirasi," kata @ImamNugrohoHD pada Senin, 12 September 2022. 

Ia mengatakan Jenderal tersebut memang hebat dan sering terdengar konspirasinya. 

Jenderal lulusan Akpol 1988 disebut-sebut memiliki jaringan hacker kelas dunia.  

Diungkap juga bahwa jenderal tersebut sengaja disingkirkan pemerintah, dan sekitar dua atau tiga tahun bakal segera pensiun. 

Baca Juga: Bjorka dan Seluruh Bisnis Keamanan Siber Indonesia: Kominfo Benar-Benar Omong Kosong

"Itu jendral hebat jaringan hackernya dunia. Ampe skrg jendral itu, Akpol 88, nganggur (nonjob) atas perintah Istana. Pdhl masih dua-tiga tahun lg pensiun. #bjorkanism Bjorka,"ungkapnya. 

Bahkan penulis dan mantan pemain film Zara melalui twitternya @zarazettirazr menebak nama yang dimaksud. 

"Pak Dharma Porengkun bukan kak?" tanyanya. 

"Botol, eh, betul, kak! Jendral hebat itu. Asset berharga Polri mestinya," jawab @ImamNugroho.

Sosok Dharma Porengkun dikatakannya sebagai anak Raja.

"Dari lahir udah kaya. Jd polisi karena panggilan hati (pengabdian), bukan karena pengen jabatan apalagi harta. Yg begini biasanya tersingkir," jelasnya. 

Baca Juga: Hacker Bjorka Bocorkan Data Luhut Pandjaitan Belum Vaksin Booster, Ketua Prodem: Kacau

Pada akun twitternya Bjorka mengaku menuliskan profilnya dengan "yea catch me if you can. email: god@bjork.ai". ***

Editor: Tining Syamsuriah

Tags

Terkini

Terpopuler