Mustasyar NU KH Dimyati Rois Wafat, Presiden Jokowi Sebut Abah Dim Ulama Berpengetahuan Luas

10 Juni 2022, 15:52 WIB
Mustasyar NU KH Dimyati Rois Wafat, Presiden Jokowi Sebut Abah Dim Ulama Berpengetahuan Luas /tangkap layar Instagram.com/@nahdlatululama

SEPUTARTANGSEL.COM - Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Dimyati Rois atau Abah Dim wafat pada Jumat 10 Juli 2022, dini hari.

Abah Dim wafat di Rumah Sakit Telogorejo, Semarang Jawa Tengah.

Ribuan pelayat memadati kediaman Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul itu di Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Provinsi Jawa Tengah. Sebagian ikut mengantarkan jenazah ke tempat peristirahatan terakhir.

Baca Juga: Jasad Eril Ditemukan, YouTuber Indonesia Jelaskan fungsi bendungan Engehalde

Presiden Joko Widodo atau Jokowi turut menyampaikan bela sungkawa atas wafatnya KH Dimyati Rois.

Menurut Jokowi, Dimyati merupakan ulama besar yang berpengetahuan luas, tawadu, penuh kesederhanaan, disegani, dan dihormati berbagai kalangan.

"Semasa hidup Abah Dim (panggilan Dimyati) juga menjadi teladan bagi kita semua," ujar Jokowi dikutip SeputarTangsel.com dari Antara pada Jumat 10 Juli 2022.

Baca Juga: Ridwan Kamil Jelaskan Secara Ilmiah Alasan Jasad Eril Tetap Utuh Meski 14 Hari di Dasar Sungai Aare

Kiai Dimyati merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Al-Fadlu wal Fadhilah Jagalan, Kaliwungu, Kendal, Jawa Tengah. Dia mengajarkan santrinya untuk berwirausaha.

"Abah Dim memupuk kemandirian di bidang ekonomi serta mengajarkan santrinya berwirausaha," ujarnya.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo turut bertakziah ke kediaman Mbah Dim.

Di samping itu, turut pula bertakziah Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar; dan Wakil Ketua MPR Jazilul Fawaid.

Baca Juga: Jakarta Fair 2022 Kembali Dibuka, Anies Baswedan: Tanda Kebangkitan Perekonomian Makin Terlihat

Mantan menteri tenaga kerja Hanif Dhakiri, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar, dan Ketua DPW PKB Jawa Tengah KH Yusuf Chudlori juga melayat ke kediaman Kiai Dimyati Rois.

Jenazahnya dishalatkan di Masjid Agung Kaliwungu selepas shalat Jumat dan selanjutnya dimakamkan di kompleks Pondok Pesantren Al Fadlu 2 di Srogo, Kabupaten Kendal.

Gubernur Jawa Tengah menyebut Kiai Dimyati Rois sebagai sosok yang mengayomi dan memberikan kesejukan.

Ganjar terkadang memiliki pandangan politik yang berbeda, namun Ganjar tidak merasa berjarak dengan Kiai Dimyati Rois.

Baca Juga: Jenazah Eril Ditemukan, Sang Kekasih Nabila Ishma: Sebentar Lagi Kita Ketemu, Kamu Bisa Pulang dengan Tenang

Ganjar salut dengan pelayat Mbah Dim yang demikian banyak.

"Orang sedemikian banyak datang, ini bukan hanya dari Jawa Tengah," katanya.

Ganjar mengatakan bahwa kepergian Kiai Dimyati Rois membuat banyak orang merasa kehilangan.***

Editor: Taufik Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler