Hari Libur Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 H Berubah dari Tanggal 10 Agustus Menjadi 11 Agustus 2021

9 Agustus 2021, 14:22 WIB
Ilustrasi apakah kebijakan ini ikut merubah perayaan Tahun baru Islam 1 Muharram 1443 Hijriah berpindah ke Rabu 11 Agustus 2021. /Pizabay/Bastian Wiedeehaupt/

SEPUTARTANGSEL.COM - Hari libur peringatan Tahun Baru Islam, 1 Muharram 1443 H mengalami perubahan tanggal dari 10 Agustus menjadi 11 Agustus 2021.

Perubahan tersebut sudah menjadi ketetapan  pemerintah sebagai antisipasi lonjakan kasus Covid-19 saat ini.

RB No 712, 1, dan 3 tahun 2021 tentang Perubahan Kedua atas Keputusan Bersama Menag, Menaker, Menpan dan RB No 642, 4, dan 4 tahun 2020 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama.

Baca Juga: 5 Tradisi Unik Tahun Baru Islam 1 Muharram Hanya Ada di Indonesia

Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin memastikan bahwa tahun baru Islam tidak berubah, tetap 1 Muharram 1443 H.

Namun, dia menyebut hanya hari libur tahun baru hijriahnya saja yang digeser, yang awalnya 10 Agustus menjadi 11 Agustus 2021 M.

Komaruddin juga menyampaikan, selain hari libur dalam rangka peringatan 1 Muharram 1443 H, ada juga perubahan hari libur dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiul Awwal 1443 H.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Tahun Baru Islam, Rayakan 1 Muharram 1443 Hijriah Lewat Filter Foto

"Awalnya hari liburnya 19 Oktober, berubah menjadi 20 Oktober 2021 M," kata Komaruddin, dikutip SeputarTangsel.Com dari laman resmi Kemenag.

Disisi lain, Komaruddin mengatakan bahwa cuti bersama dalam rangka Hari Raya Natal pada 24 Desember 2021 ditiadakan.

Menurutnya, ini merupakan bentuk ikhtisar untuk antisipasi munculnya klaster baru.

Baca Juga: Siti Fadilah Supari: Penanganan Covid-19 di Indonesia Harus Dimulai dari Identifikasi Masalah

"Ini ikhtiar untuk mengantisipasi munculnya klaster baru, maka dipandang perlu dilakukan perubahan hari libur dan cuti bersama tahun 2021 M," tutur Komaruddin.

“Jadi hari liburnya saja yang berubah, bukan hari besar keagamaannya," sambungnya.

Meskipun demikian, tetap harus bijak mengisi hari libur dengan tidak bepergian dan tetap kurangi mobilitas di luar ruangan.

Baca Juga: Nama Luhut Binsar Pandjaitan Trending di Twitter, Netizen: Presiden RI Tanpa Pemilu

Kita semua masih sama-sama berjuang untuk segera lepas dari pandemi Covid-19 untuk itu perketat lagi Protokol kesehatan 5M nya.***

Editor: Taufik Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler