Hingga 17 Januari, 10 Kabupaten dan Kota di Kalimantan Selatan Terendam Banjir

18 Januari 2021, 11:10 WIB
Pemerintah dinilai lambat bantu korban banjir Kalsel, hastag #KalselJugaIndonesia bergaung. /polri.go.id

SEPUTARTANGSEL.COM- Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat hingga 17 Januari 2021 sebanyak 10 Kabupaten dan Kota di Provinsi Kalimantan Selatan terendam banjir. 

Banjir yang menggenangi 10 Kabupaten/Kota ini mengakibatkan 24.379 rumah terendam dan 39.549 warga mengungsi.

Banjir besar ini juga menelan korban. Dilaporkan sebanyak 15 orang meninggal dunia.

Baca Juga: Heboh, Bule Amerika Tinggal di Bali Illegal Malah Unggah Begini

Baca Juga: Waduh, Kabar Mengejutkan Soal Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12, Simak Baik-baik

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan telah menetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Banjir pada tanggal 14 Januari 2021. Sampai saat ini BPBD juga melakukan pendataan titik pengungsian bagi masyarakat terdampak.

Banjir yang menggenangi 10 Kabupaten/Kota di Kalimantan Selatan ini antara lain melanda Kabupaten Tapin, Kabupaten Banjar, Kota Banjar Baru, Kota Tanah Laut, Kota Banjarmasin, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kabupaten Balangan, Kabupaten Tabalong, Kabupataen Hulu Sungai Selatan, dan Kabupaten Batola.

Hujan dengan intensitas sedang yang menyebabkan banjir yang terjadi pada Selasa 12 Januari lalu. 

Baca Juga: Mantan Komisionernya Ungkap Fakta Pelanggaran Komnas HAM, Musni Umar: Sejak Awal Saya Meragukan

Baca Juga: Listyo Sigit Prabowo Ditunjuk Jadi Kapolri, Ternyata Ini yang Akan Terjadi Kepada Masyarakat

Berdasarkan pemantauan BMKG, Kalimantan Selatan masih berpotensi mengalami hujan ringan hingga sedang.

BNPB juga menghimbau masyarakat untuk tetap waspada dan siaga. Musim hujan diprakirakan akan terjadi hingga Februari 2021.

Tim SAR gabungan masih terus bergotong royong dalam melakukan penanganan bencana yang terjadi.

Baca Juga: Terkatung-katung di Arsenal, Mesut Ozil Resmi Berlabuh ke Fenerbahce

Baca Juga: Tinjau Banjir Bandang Kalsel, Hari Ini Jokowi Bertolak ke Banjarmasin

BNPB juga telah menyalurkan bantuan ke 10 Kabupaten yang terkena musibah bencana banjir. 

Bantuan yang disalurkan kepada masyarakat korban banjir mulai dari material maupun non material seperti sandang, pangan, terpal, matras, selimut dan peralatan dasar kebencanaan.***

 

Editor: Tining Syamsuriah

Sumber: bnpb.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler