Viral Aksi Pawang Hujan di MotoGP Mandalika, Ini Pandangan Islam Menurut Buya Yahya

- 20 Maret 2022, 20:17 WIB
Viral video aksi pawang hujan di MotoGP Mandalika, Buya Yahya sudah jelaskan pandangan Islam empat tahun lalu.
Viral video aksi pawang hujan di MotoGP Mandalika, Buya Yahya sudah jelaskan pandangan Islam empat tahun lalu. /Foto: Tangkapan layar YouTube Nuansa Islam//

SEPUTARTANGSEL.COM - Viral video aksi pawang hujan di arena MotoGp Mandalika, Minggu 20 Maret 2022.

Aksi pawang hujan tersebut terjadi saat hujan membasahi sirkuit MotoGP Mandalika, hingga pertandingan ditunda selama beberapa menit.

Aksi pawang hujan di MotoGP Mandalika menuai pro dan kontra. Ada yang menilainya memalukan, karena bisa ditertawakan oleh peserta dari negara lain. Namun, ada pula yang menyebutnya sebagai keunikan, bagian dari budaya Indonesia.

Baca Juga: Puasa Setelah Nisfu Syaban Haram? Ini Penjelasan Buya Yahya

Bagaimana Islam memandang penggunaan pawang hujan? Ternyata, sebelum ada di MotoGP Mandalika, empat tahun lalu Buya Yahya sudah menjelaskan.

Penjelasan Buya Yahya tentang pawang hujan terkait dengan pertanyaan yang disampaikan dalam kajiannya.

"Buya, afwan mau tanya: Di desa saya akan ada Maulid. Salah satu panitia akan mendatangkan pawang hujan. Apakah ini dibenarkan dalam Islam? JIka tidak, bagaimana cara saya mengingatkannya?" bunyi pertanyaan yang dibacakan dalam kajian Buya Yahya sebagaimana dikutip SeputarTangsel.Com dari kanal YouTube Al Bahjah TV, 16 Desember 2017.

"Ngundang pawang artinya dukun disuruh komat-kamit ngusir mendung. Haram, nggak boleh," tegas Buya Yahya.

Menurut Buya Yahya, seharusnya hujan merupakan rahmat dari Allah yang patut disyukuri. Tidak seharusnya hujan dihindari.

Halaman:

Editor: Nani Herawati


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x