5 Cara Mudah Bedakan Daging Kambing dan Sapi Hingga Tidak Salah Olah

10 Juli 2022, 19:34 WIB
Sate daging kambing /Foto: Pixabay/ Cahlwak//

SEPUTARTANGSEL.COM - Selesai sholat Idul Adha hingga hari tasyrik tanggal 11 sampai 13 Dzulhijah, umat Islam disunnahkan untuk berqurban.

Hewan qurban yang paling umum disembelih di Indonesia adalah kambing dan sapi.

Pengelohan daging kambing dan sapi berbeda, sesuai kekhasannya masing-masing.

Baca Juga: Siapkan Sapi Qurban Seberat 1,3 Ton, Atta Halilintar: Besok Megolodon dan Teman-temannya Akan ke Surga

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui daging qurban yang Anda terima kambing atau sapi. 

Anda harus mengetahui beda daging kambing dan sapi agar tidak salah langkah.

SeputarTangsel.Com merangkumkan cara mudah membedakan daging kambing dan sapi seperti di bawah ini.

1. Aroma

Seperti diketahui, daging kambing mempunyai aroma yang kuat dan amis. Orang menyebut kambing berbau prengus. Namun, dengan pemotongan yang benar, aroma ini dapat diminimalisir.

Sementara daging kambing hampir tidak mempunyai aroma mencolok.

Baca Juga: Perhatikan, Ini Tanda Qurban Diterima Allah SWT Menurut Ustadz Adi Hidayat

2. Tekstur dan Serat

Tekstur daging kambing lebih kasar dan tebal. Sedangkan teksur daging sapi lebih halus.

Untuk Anda yang belum pernah merasakan beda tekstur daging kambing dan sapi, bandingkan keduanya secara bersamaan. Daging yang lebih halus saat diraba berasal dari sapi.

3. Lemak

Lemak pada daging berwarna garis putih. 

Garis putih pada daging sapi memanjang dan ada di hampir seluruh tubuhnya. 

Lemak pada daging kambing lebih mengumpul pada bagian tertentu saja dan berbeda-beda tiap individu.

4. Warna

Daging kambing yang baru saja dipotong mempunyai warna lebih merah segar. Sementara daging sapi akan tampak lebih pekat.

Makin lama berada di suhu ruang, warna daging sapi akan bertambah gelap. Berbeda dengan daging kambing yang warnanya menjadi lebih ungu.

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat Hari Raya Idul Adha Tentang Qurban: Luruskan Niat dalam Berkurban!

5. Rasa

Dengan aroma yang khas, rasa daging kambing jauh lebih gurih daripada sapi. 

Namun, keduanya tetap akan lezat jika diolah dengan tepat. ***

Editor: Nani Herawati

Tags

Terkini

Terpopuler