Lebih dari 24 Orang Palestina Tewas dalam Pertempuran Setelah Serangan Udara Israel

- 7 Agustus 2022, 14:10 WIB
Serangan udara Israel yang memicu pertempuran dengan Palestina, Jumat 5 Agustus 2022
Serangan udara Israel yang memicu pertempuran dengan Palestina, Jumat 5 Agustus 2022 /Foto: Reuters/ Mohammed Salem//

SEPUTARTANGSEL.COM - Serangan udara Israel pada hari Jumat, 5 Agustus 2022 memicu perang dengan pihak Palestina.

Serangan yang menewaskan seorang komandan senior Jihad Islam Khaled Mansour tersebut, menargetkan sasaran militer.

Akibatnya, pertempuran Israel dan Palestina kembali memanas.

Baca Juga: Warga Israel Gelar Pawai Bendera di Jalan Utama Palestina, Ketegangan Kembali Meningkat

Jihad Islam membalas serangan dengan menembakkan ratusan roket ke arah Israel. Sementara Israel tidak menghentikan gempuran ke arah Gaza.

Bentrokan pada hari kedua menewaskan sedikitnya enam orang, termasuk empat  anak-anak. Angka tersebut menambah jumlah kematian menjadi setidaknya 24 warga Palestina dan 203 orang terluka.

Hamas, kelompok Islam yang menguasai daerah Gaza mengatakan, anak-anak termasuk di antara yang tewas akibat ledakan di dekat kamp pengungsi Jabalya dan menyalahkan Israel. Hal ini tidak diakui pihak lawan.

Baca Juga: Tentara Israel Aniaya Perempuan Palestina, Fadli Zon: Semakin Biadab dan Brutal

Serangan Israel terus berlanjut. Mereka menghantam apa yang dikatakan militer sebagai gudang senjata dan sejumlah rumah. Jihad Islam terus membalas dengan menembakkan roket sampai ke pusat komersial Israel Tel Aviv.

Namun, dari pihak Israel sampai saat ini mengatakan belum ada korban. Lebih dari 400 roket yang ditembakkan militan Palestina hanya memicu sirene serangan udara dan membuat orang berlarian ke tempat perlindungan bom.

Halaman:

Editor: Nani Herawati


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x