Raja Malaysia Pilih Mantan Wakil PM Ismail Sabri Jadi Pemimpin Baru 

- 20 Agustus 2021, 20:06 WIB
Mantan Wakil PM, Ismail Sabri, saat akan menemui raja, Kamis 19 Agustus 2021
Mantan Wakil PM, Ismail Sabri, saat akan menemui raja, Kamis 19 Agustus 2021 /Foto: Reuters/ Liem Huey Teng/

"Yang Mulia menyampaikan pandangannya bahwa dengan pengangkatan perdana menteri baru, gejolak politik dapat segera berakhir dan semua anggota parlemen dapat mengesampingkan agenda politiknya dan bersatu dalam menangani Covid-19 demi rakyat dan negara," kata Mr. Ahmad Fadil, Pengawas Keuangan Keluarga Kerajaan dan Rumah Tangga.

Baca Juga: Bikin Haru, Pengendara Ojol Ini Makan Ditemani Istrinya Lewat Video Call

"Anggota parlemen juga diingatkan untuk menunjukkan solidaritas dengan mengutamakan dan memberikan komitmen dan pelayanan tingkat tinggi kepada rakyat," ujar Ahmad Fadil menambahkan penjelasannya.

Meskipun demikian, Ismail mendapat tantangan berat di awal pemerintahannya. Warga Malaysia melancarkan petisi online untuk memprotes pencalonan Ismail.

Petisi sudah ditandatangani lebih dari 340.000 tanda tangan. Banyak warga percaya, penunjukkan Ismail akan memulihkan status quo di tengah kegagalan mengatasi pandemi Covid-19. ***

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid

Sumber: CNA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah