Qatar: Tindakan Israel di Yerusalem Mengkhawatirkan, Akan Menyulut Konflik Baru

- 16 Juni 2021, 23:46 WIB
Menteri Luar Negeri Qatar Mohammed bin Abdul Rahman Al Thani
Menteri Luar Negeri Qatar Mohammed bin Abdul Rahman Al Thani /Sumber: Pars Today/

SEPUTARTANGSEL.COM – Tindakan Israel di Yerusalem mengkhawatirkan dan akan menyulut konflik baru.

Pernyataan ini disampaikan Menteri Luar Negeri Qatar Mohammed bin Abdul Rahman Al Thani.

Baca Juga: Jihad Islam dan Hamas Murka pada Pawai Bendera Israel

"Orang-orang Arab prihatin dengan tindakan Israel di Yerusalem, terutama di daerah Sheikh Jarrah. Apalagi, pawai bendera dan pengosongan orang-orang Palestina dari Bab Al Amoud," kata Menteri Luar Negeri Qatar Mohammed bin Abdul Rahman Al Thani pasca pertemuan dengan para Menteri Luar Negeri Liga Arab di Doha pada hari Selasa, 15 Juni 2021.

Televisi Al Jazeera melaporkan Mohammed bin Abdul Rahman Al Thani menekankan pentingnya penandatanganan perjanjian mengikat yang melindungi hak semua orang.

Baca Juga: MPR Resmi Amandemen Kelima UUD 1945, Presiden Jokowi Kembali Maju Tiga Periode di Pilpres 2024, Ini Faktanya

Sebelumnya, kelompok Yahudi ekstrem tetap berserikeras menggelar Pawai Bendera pada Selasa di kota Yerusalem. Seperti dikutip dari Pars Today.

Para peserta Pawai Bendera turun ke jalan-jalan kota Yerusalem dan mengibarkan bendera Bintang Daud.

Baca Juga: Indonesia Masuk Babak Playoff Kualifikasi Piala Asia 2023, Begini Format Barunya

Halaman:

Editor: Ignatius Dwiana


Tags

Terkait

Terkini

x